- Borneo FC menjadi salah satu tim dengan persiapan paling matang jelang bergulirnya Liga 1 2021-2022.
- Menurut jajaran tim pelatih Borneo FC, kondisi kebugaran para pemain untuk Liga 1 2021-2022 sudah semakin matang.
- Selain mengalihkan fokus latihan, Borneo FC juga harus menghadapi sejumlah kendala jelang kick-off Liga 1 2021-2022.
SKOR.id – Borneo FC tak ingin membuang waktu untuk terus memantapkan persiapannya jelang menghadapi kick-off Liga 1 2021-2022.
Masa persiapan tim berjulukan Pesut Etam ini bukannya tanpa tantangan. Sebab, mereka terkendala untuk menggelar laga uji coba karena kebijakan PPKM.
Salah satu solusinya, tim pelatih menggelar laga internal antarpemain Borneo FC. Ini menjadi alternatif sementara karena belum bisa beruji coba.
Asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin, menyebut simulasi pertandingan semacam itu sangat penting untuk mengasah taktik dan strategi tim.
Lebih lanjut dijelaskan olehnya, sampai tahap ini, aspek tersebut menjadi perhatian utama tim pelatih Pesut Etam.
"Kalau tidak bisa uji coba, kami akan mencoba menggelar pertandingan internal," kata Ahmad Amiruddin, dari laman resmi PT LIB.
"Namun, jika PPKM sudah tidak ada, mungkin kami bisa menghadapi tim dari Liga 2 atau Liga 1," ia melanjutkan.
Meski demikian, pelatih yang akrab disapa Amir ini menyadari bahwa kendala semacam ini tak hanya dihadapi Borneo FC.
Sebab, bagaimanapun juga, persoalan serupa juga tengah dihadapi oleh seluruh peserta Liga 1 2021-2022.
"Memang, kondisi sekarang serbasulit. Hal ini juga pasti dirasakan tim lain. Kami harus menata pemain agar mencapai peak performance di setiap pertandingan," ujar Amir.
Ia menambahkan, saat ini kondisi kebugaran Sutan Samma dan kawan-kawan sudah berada pada tahap yang diharapkan tim pelatih.
Dengan demikian, materi latihan fisik sudah tak diberikan secara intens karena aspek utama yang akan terus dimatangkan ialah permainan tim.
"Memang harus diakui bahwa persiapan kami belum sepenuhnya sempurna. Namun, yang penting latihan taktik akan terus kami maksimalkan," kata Amir.
"Sampai mendekati jadwal pertandingan pertama nanti, kami akan lebih banyak melatih aspek strategi," ia menambahkan.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
PT LIB Jadikan Ucapan Menpora Landasan, Polri Akan Tinjau Izin Liga 1
PT LIB: Liga 1 2021-2022 Akan Dimulai dari Jakarta, Fleksibel Satu Klaster