- Pelatih timnas U-20 Malaysia, Brad Maloney, akan tetap menggunakan jasa pemain andalannya, Luqman Hakim Shamsudin.
- Luqman Hakim Shamsudin yang kini berkarier di KV Kortrijk (Liga Belgia) akan memperkuat timnas U-20 Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
- Brad Maloney akan segera berbicara dengan pihak KV Kortrijk soal rencana pemanggilan Luqman Hakim Shamsudin ke timnas U-20 Malaysia.
SKOR.id – Pelatih timnas U-20 Malaysia, Brad Maloney memastikan bahwa dua pemain andalannya akan tetap dibawa ketika menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Dua pemain andalan timnas U-20 Malaysia yang dimaksud ialah Luqman Hakim Shamsudin dan Arif Aiman Hanapi.
Brad Maloney bahkan menyebut Luqman kini sudah tak sabar untuk bisa bersaing di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 dan membantu tim melaju ke babak selanjutnya.
Sebagai informasi, saat ini pemain yang pernah menjadi top skor Piala Asia U-16 2018 itu tengah meniti karier di Liga Belgia bersama KV Kortrijk.
"Ya, tentu saja mereka ada dalam rencana saya. Sebelumnya saya sudah berbicara dengan Luqman setelah drawing dilakukan. Sepertinya dia sangat ingin bermain di level mana pun," kata Brad, dari Berita Harian.
Pelatih kelahiran Australia itu mengatakan, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan KV Kortrijk soal pemanggilan Luqman.
Sebab, ia sudah berencana untuk membawa penyerang berusia 19 tahun itu untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
"Kami perlu berbicara dengan timnya untuk melihat komitmennya bersama tim. Namun, sejauh ini mereka memang ada dalam rencana kami," ujar pelatih berusia 49 tahun itu.
Sebelumnya, Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengambil keputusan berani untuk mengirimkan skuad timnas U-20 Malaysia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Ajang yang bakal bergulir di Mongolia pada Oktober 2021 itu menjadi bagian dari proyek jangka panjang skuad timnas U-20 Malaysia.
Pasalnya, tim asuhan Brad Maloney ini juga diproyeksikan untuk menghadapi Kualifikasi Olimpiade 2023.
Dengan kata lain, mayoritas komposisi pemain berusia 20 tahun itu bakal menjadi amunisi utama skuad Harimau Malaya pada beberapa ajang besar di masa mendatang.
Adapun AFC telah melakukan undian babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2021 di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Jumat (9/7/2021).
Hasilnya, Malaysia mendapat lawan yang relatif mudah di Grup J. Yakni akan menghadapi Thailand, Laos, dan Mongolia pada babak tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Malaysia Lainnya:
Bintang Timnas Malaysia Loyo, Sultan Pemilik Klub Kaya Raya Berikan Pembelaan