- PSSI siap menerima keputusan AFC yang akan melakukan undian ulang Grup Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
- Timnas U-23 Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 tak akan terdampak drawing ulang.
- Undian ulang dilakukan AFC karena Korea Utara mengundurkan diri dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
SKOR.id – PSSI siap menerima keputusan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang akan melakukan pengundian ulang untuk tim-tim yang mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Pengundian ulang Kualifikasi Piala Asia U-23 dilakukan karena Korea Utara yang tergabung di Grup K memutuskan untuk mengundurkan diri dari kejuaraan.
Dengan demikian, Grup K saat ini hanya menyisakan dua kontestan yakni Jepang dan Kamboja. Sementara Grup G hingga J, masing-masing diisi empat tim.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Oleh sebab itu, AFC memutuskan untuk melakukan pengundian ulang Grup G hingga K Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, menyebut bahwa pihaknya sudah menerima surat pemberitahuan ini dari AFC.
Surat yang diterima PSSI pada Kamis (29/7/2021) malam itu berisi rencana pengundian ulang sejumlah grup.
Ia mengatakan, pihaknya merespons positif rencana ini. Sebab, PSSI siap siapa pun lawan pada babak kualifikasi tersebut.
"PSSI tidak ada masalah meski harus melakukan drawing ulang yang bisa saja melawan tim yang berbeda di Grup G," kata Yunus Nusi, dari laman resmi PSSI.
"Kami siap melawan siapa pun dan PSSI bertekad menjadi tuan rumah yang baik pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2022," ia melanjutkan.
Jika merujuk pada pengundian sebelumnya, timnas U-23 Indonesia tergabung di Grup G bersama Australia, Tiongkok, dan Brunei Darussalam.
Adapun tim yang bertindak sebagai tuan rumah penyelenggara dan tim yang menepati pot satu dari Grup G hingga J Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 tidak akan diundi ulang.
Dengan demikian, Grup G tetap akan dihuni oleh Indonesia, selaku tuan rumah, dan Australia yang menempati pot satu.
Sementara itu, Cina dan Brunei Darussalam akan kembali mengikuti undian untuk menentukan grup yang akan mereka tempati.
Yunus Nusi menyebut, skuad Merah Putih ditargetkan untuk lolos ke babak putaran final kejuaraan ini.
Oleh sebab itu, PSSI meminta pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk mempersiapkan tim terbaik agar target bisa dicapai.
"PSSI menargetkan timnas Indonesia dapat lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022," kata mantan Ketua Asprov Kaltim tersebut.
"PSSI ingin pelatih Shin Tae-yong dapat mempersiapkan tim dengan semaksimal mungkin untuk mengikuti ajang tersebut," ia menambahkan.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
View this post on Instagram
Berita Piala Asia U-23 lainnya:
Satu Lawan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 Dipastikan ''Lebih Panas''
Pelatih Malaysia U-20 Akui Hadapi 3 Lawan Berat di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022