- Pelatih Bali United, Stefano Cugurra ikut mengomentari laga final Piala Menpora 2021.
- Pelatih yang akrab disapa Teco ini memprediksi Persija Jakarta yang bakal menjadi juara Piala Menpora 2021.
- Teco juga mengimbau agar suporter Persija dan Persib Bandung tetap mendukung kelancaran Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra ikut mengomentari serta memprediksi siapa klub yang juara Piala Menpora 2021.
Piala Menpora 2021 sudah mencapai partai puncak, meski kampiun harus ditentukan dalam dua pertandingan (dua leg).
Laga 'El Classico Indonesia' tersaji di final Piala Menpora 2021 yakni mempertemukan Persija Jakarta dengan Persib Bandung.
Laga pertama akan tersaji di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada malam ini, Kamis (22/4/2021). Dan leg kedua di Staion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021).
Bagi Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra, ia memprediksi mantan tim asuhannya, Persija yang akan menjadi juara Piala Menpora 2021.
"Saya punya banyak teman di Jakarta. Saya pikir Persija juara, tapi Persib juga tim yang bagus. Keduanya bisa punya peluang menjadi juara," kata Teco.
Lebih lanjut, ia mengaku kalau penampilan Persija dan Persib di Piala Menpora 2021 cukup bagus, serta menyebut kedua tim pantas bertemu di final.
"Ini final yang sangat bagus. Dua tim bermain lebih bagus di Piala Menpora, jadi layak sebagai finalis," ujar Teco.
Pelatih berkebangsaan Brasil itu juga turut mengimbau kepada suporter Persib dan Persija agar tidak datang ke stadion agar pertandingan final berjalan lancar.
"Mudah-mudahan dua suporter ini bisa tetap dukung dari rumah, agar tidak ada masalah di final," Teco memungkasi.
Adapun Persija berada di final Piala Menpora 2021 setelah mengalahkan PSM Makassar di semifinal. Sementara Persib menumbangkan PS Sleman.
Untuk melihat update jadwal, hasil, dan klasemen lengkap Piala Menpora 2021 silakan klik link ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Piala Menpora Lainnya:
PSSI Tugaskan Wasit Lisensi FIFA dalam Final Piala Menpora 2021
5 Pelatih Lokal di Piala Menpora yang Jalani Debut dan Kembali ke Posisi Awal