- Pelatih PS Sleman, Dejan Antonic, tak ingin menyalahkan pemainnya setelah kalah 1-2 dari Madura United.
- Menurut Dejan Antonic, kekalahan ini merupakan tanggung jawab seluruh anggota tim PS Sleman, bukan satu atau dua orang pemain.
- Dia berharap, pemain PS Sleman bisa belajar dari kesalahan ini agar bisa tampil lebih baik di lanjutan Piala Menpora 2021.
SKOR.id – Pelatih PS Sleman, Dejan Antonic, tak mempermasalahkan kekalahan yang dialami anak asuhnya saat menghadapi Madura United pada laga perdana Grup C Piala Menpora 2021.
Sebetulnya, PS Sleman sempat unggul terlebih dahulu lewat eksekusi tendangan bebas Irfan Jaya pada babak pertama.Namun, Madura United mampu bangkit dan berbalik unggul pada babak kedua.
Hasilnya, tim Elang Jawa harus menelan kekalahan 1-2 atas Laskar Sapeh Kerrab.
Dejan Antonic pun enggan menyalahkan satu atau dua pemain akibat hasil yang didapat PSS dalam pertandingan ini.
“Kami menang sama-sama, kami kalah juga bersama-sama. Tidak ada yang namanya saling menyalahkan. Anak-anak harus belajar di mana kesalahan mereka,” kata Dejan selepas laga, Selasa (23/3/2021).
“Kalau bisa, kami harus belajar dengan cepat untuk menghindari kesalahan itu agar bisa lebih bagus,” ia menambahkan.
Pelatih asal Serbia itu mengatakan, turnamen pramusim ini menjadi gambaran bagi dirinya untuk melihat kesiapan PSS jelang berkompetisi.
Selain faktor kebugaran, dia juga akan terus memantau kematangan pemain dalam memahami taktik yang dia inginkan.
Sebetulnya, Dejan cukup puas dengan perkembangan yang ditampilkan Bagus Nirwanto dan kawan-kawan pada laga ini.
Sebab, ada sejumlah peluang emas yang sukses diciptakan lewat skema serangan balik, meski akhirnya gagal dikonversi menjadi gol.
“Bukan cuma untuk kebugaran, tetapi taktik juga sama. Karena, kalau dilihat 70 menit pertama memang bagus sekali,” katanya.
“Ada empat kali serangan balik yang bagus sekali. Itu salah satu kunci untuk kami. Semua harus siap, bukan cuma 11 atau 12 pemain,” ia melanjutkan.
Pada laga selanjutnya, tim Elang Jawa bakal berjumpa Persela Lamongan. Duel ini akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu (28/3/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSS Lainnya:
Kalah dari Madura United, Dejan Antonic Sebut PSS Sudah di Jalan yang Benar
Link Live Streaming Piala Menpora 2021: Madura United vs PSS
Prediksi Madura United vs PSS Sleman: Elang Jawa Belum Lengkap, RD Siapkan Antisipasi