- Pemain PS Sleman diminta untuk tetap menjaga kondisinya pascamenjalani laga melawan Madura United, Selasa (23/3/2021).
- Sebab, seluruh anggota tim akan menjalani vaksinasi Covid-19 di Bandung pada Kamis (25/3/2021).
- Pelatih PS Sleman berupaya agar pemainnya tak terlalu kelelahan sebelum menjalani vaksinasi Covid-19.
SKOR.id – Seluruh anggota tim PSS Sleman, baik itu pemain, pelatih, dan ofisial, akan menjalani vaksinasi Covid-19 di Bandung pada Kamis (25/3/2021).
Hal ini dilakukan agar seluruh awak tim berjulukan Elang Jawa itu, maupun seluruh peserta lain, bisa terlindung dari Covid-19 selama Piala Menpora 2021.
Pelatih PS Sleman, Dejan Antonic, mengakui bahwa ia harus berhati-hati agar pemainnya tak terlalu kelelahan sebelum menjalani vaksinasi.
"Besok, kami akan mendapat vaksin dan makanya tetap harus istirahat. Saya tidak mau mengambil risiko," kata Dejan Antonic, Rabu (24/3/2021).
"Karena, menurut saya sebagai pelatih, saya punya tanggung jawab atas seluruh pemain saya," ia menambahkan.
Menurut Dejan, vaksinasi Covid-19 bakal memberikan sejumlah efek terhadap orang yang menerimanya, seperti merasa mengantuk maupun kelelahan.
Oleh karena itu, PSS akan mewajibkan pemainnya untuk beristirahat lebih lama sebelum menerima vaksin.
"Waktu untuk istirahat kurang dari 48 jam, mungkin hanya sekitar 30 jam. Semoga tidak ada reaksi," kata pelatih asal Serbia itu.
"Karena, bukan hanya di Hong Kong, tapi juga di Serbia, setelah vaksin yang pertama pasti ada reaksi. Misalnya, sedikit panas atau agak mengantuk," ia melanjutkan.
Dejan mengatakan, selain harus berusaha maksimal di lapangan, yang terpenting ialah menjaga kesehatan dan keselamatan seluruh anggota tim.
Apalagi, karena jadwal latihan dan jeda antarpertandingan cukup ketat, maka ia harus memutar otak untuk menjaga kondisi para pemain.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PS Sleman Lainnya:
Kalah dari Madura United, Dejan Antonic Sebut PSS Sudah di Jalan yang Benar
Kalah dari Madura United, Pelatih PS Sleman Minta Pemainnya Tak Saling Menyalahkan