- Rencana meniadakan promosi dan degradasi di Liga 1 dan Liga 2 2021 resmi dibatalkan.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan bahwa Liga 1 dan Liga 2 2021 tetap akan menerapkan promosi dan degradasi.
- Iriawan menambahkan, keputusan ini telah disampaikan kepada FIFA dan AFC.
SKOR.id - Tak seperti rencana awal, kompetisi musim 2021 akan menyertakan sistem promosi dan degradasi.
Sebelumnya, dalam rapat antara PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dengan klub-klub peserta Liga 1 dan Liga 2, wacana menghapus promosi dan degradasi digulirkan.
Beberapa klub mengusulkan tak ada promosi dan degradasi ketika Liga 1 dan 2 2021 digulirkan. Alasannya, persiapan tim tak bisa maksimal karena terbatasi pandemi Covid-19.
Namun, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan bahwa Liga 1 dan Liga 2 2021 tak akan menghapus promosi dan degradasi.
Iriawan mengatakan, keputusan ini telah disampaikan PSSI kepada otoritas sepak bola yang lebih tinggi.
"Liga 1 2021 bakal sesuai regulasi, ada promosi dan degradasi," kata Iriawan kepada awak media.
"Semua ketentuan dalam kompetisi musim 2021 sudah dikomunikasikan kepada FIFA dan AFC," tuturnya.
Saat ini PSSI dan PT LIB masih menunggu izin resmi dari kepolisian untuk menggelar kompetisi.
Meski sempat ada sinyal positif bahwa polisi akan memberikan izin Liga 1 dan Liga 2 bergulir, namun belum ada surat resmi yang diterima oleh PSSI dan PT LIB.
PSSI berencana menggulirkan Liga 1 2021 pada Mei atau Juni mendatang. Sebelum itu, direncanakan ada turnamen pramusim di empat kota pada Maret nanti.
PSSI juga punya rencana untuk menggelar pertandingan simulasi guna memaparkan protokol kesehatan saat kompetisi bergulir.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Akui Terima Surat PSSI, Polri: Izin Penyelenggaraan Liga 1 Masih Dipelajari
Tunggu Liga 1 Putri, Arema FC Putri Beruji Coba dan Menang 15 Gol Tanpa Balas