- Dua pemain PSIS Semarang mendapat panggilan untuk mengikuti TC timnas Indonesia yang bersiap menghadapi SEA Games 2021.
- Selain dua pemain PSIS Semarang ini, ada 34 nama yang juga dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti TC timnas Indonesia.
- PSIS Semarang berharap, dua pemain tersebut bisa belajar banyak dan lolos seleksi timnas Indonesia yang akan diterjunkan di SEA Games 2021.
SKOR.id – Dua pemain PSIS Semarang, Pratama Arhan dan Tegar Infantrie Sukamto, dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan atau training center (TC) timnas Indonesia.
Pemanggilan kedua pemain itu berdasarkan surat dari PSSI bernomor 3094/AGB/25/11-2021 yang ditandatangani Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
Pemusatan latihan ini merupakan bagian dari persiapan timnas Indonesia untuk mengikuti SEA Games 2021 pada akhir tahun ini.
Melalui surat tersebut, Arhan dan Fantrie akan berlatih bersama 34 pemain lain yang juga dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.
Menurut rencana, TC skuad Garuda ini bakal digelar di Jakarta mulai 8 hingga 28 Februari 2021.
Pemanggilan inipun disambut dengan rasa syukur oleh Pratama Arhan. Dia berjanji untuk memberikan seluruh kemampuannya selama berlatih bersama timnas Indonesia.
“Pertama, saya tentu bersyukur bisa kembali berangkat dipanggil ke timnas,” kata Pratama Arhan, dikutip dari laman resmi klub, Jumat (5/2/2021).
“Pasti kesempatan kali ini akan saya manfaatkan untuk menampilkan performa terbaik. Mohon doa dari seluruh pendukung PSIS Semarang.”
Selain itu, pemain yang sebelumnya sering menjadi langganan timnas U-19 Indonesia itu bakal memanfaatkan TC ini semaksimal mungkin.
Sebab, dalam pemusatan latihan kali ini, Shin Tae-yong juga memanggil beberapa nama pemain senior.
Tentu, ini menjadi kesempatan berharga bagi Arhan untuk menimba ilmu dan pengalaman sebanyak-banyaknya bersama pemain senior di timnas Indonesia.
“Kali ini, banyak pemain senior. Jadi, TC ini harus dimanfaatkan untuk belajar dari mereka,” kata pemain yang berposisi sebagai bek kiri tersebut.
Sementara itu, Chief Excecutive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengapresiasi pemanggilan dua pemain tersebut.
Yoyok berpesan kepada Pratama Arhan dan Tegar Infantrie untuk memanfaatkan pemanggilan timnas ini sebagai bagian dari proses mengembangkan diri.
“Selamat kepada Arhan dan Fantrie. Pemanggilan ini harus dimanfaatkan untuk terus belajar dengan siapa pun yang ada di pemusatan latihan timnas,” kata Yoyok Sukawi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Luis Suarez Ungkap Kembali Momen saat Dirinya "Dibuang" Barcelonahttps://t.co/7dl8M0yfOg— SKOR Indonesia(@skorindonesia) February 5, 2021
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Daftar 36 Pemain Timnas Indonesia untuk TC Mulai Awal Pekan Depan