- PSSI buka suara soal info terbaru lanjutan kompetisi.
- Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebut PSSI akan tunduk dan patuh kepada Kepolisian.
- Mochamad Iriawan mengatakan PSSI sudah tiga kali berkirim surat ke Kepolisian.
SKOR.ID - PSSI akhirnya buka suara soal kelanjutan Liga 1 dan Liga 2 untuk musim 2020-2021.
Seperti diketahui, para pelaku sepak bola Indonesia terutama klub mulai resah dengan ketidakpastian lanjutan kompetisi.
Bahkan, dua klub sudah terang-terangan untuk membubarkan tim, Madura United dan Persipura Jayapura.
Persipura menghentikan aktivitas tim setelah salah satu sponsor utama mereka tak lagi membayar sisa kontrak.
Hal ini berimbas kepada ketidaksanggupan Persipura membayar gaji para pemain, pelatih, dan ofisial tim.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menjelaskan, kondisi terkini soal perizinan kompetisi tidak hanya untuk Liga 1.
Lelaki yang karib disapa Iwan Bule (Ibul) tersebut mengatakan bahwa PSSI bersama operator kompetisi PT LIB, terus bekerja keras untuk menggulirkan kembali kompetisi.
"Terkait liga, PSSI bersama PT LIB, terus mengusahakan agar kompetisi bisa berjalan lagi secepatnya," kata Iriawan.
"Koordinasi dan silaturahmi dengan berbagai pihak terkait terus dilakukan," tuturnya menjelaskan.
Mantan Kapolda Metro Jaya tersebut menambahkan, PSSI sejatinya sudah beberapa kali berkirim surat kepada pihak Kepolisian terkait perizinan pertandingan.
"Surat resmi kepada pihak Kepolisian telah dilayangkan sebanyak tiga kali," kata Iwan Bule mengungkapkan.
"Kini, semua berpulang kepada Kepolisian. Apapun keputusan Kepolisian, PSSI tunduk dan patuh," Iriawan memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Pemain Asing Persija Asal Italia Geregetan Menunggu Liga 1 Diizinkan