- Timnas U-19 Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Spanyol.
- Elkan Baggott belum bisa dipastikan bakal bergabung dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia tersebut.
- Menurut Yunus Nusi, Plt Sekjen PSSI, sulit untuk mengundang Elkan Baggott karena tengah menjalani kompetisi bersama tim Inggris, Ipswich Town U-18.
SKOR.id - Timnas U-19 Indonesia akan segera menggelar pemusatan latihan di Spanyol.
Saat ini skuad timnas U-19 Indonesia masih menjalani pemusatan latihan di Jakarta.
Sebelumnya, Plt Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, mengatakan skuad Garuda Muda berencana berangkat ke Spanyol sebelum tahun baru 2021.
Lebih dari itu, PSSI juga ingin seluruh pemain keturunan mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Spanyol, termasuk Elkan Baggott.
Meski begitu, Yunus Nusi mengaku proses perizinan terhadap klub dari Elkan Baggott, Ipswich Town, untuk mengikuti pemusatan latihan di Spanyol cukup sulit.
Yunus Nusi menjelaskan, saat ini bek timnas U-19 Indonesia itu tengah menjalani kompetisi bersama klubnya.
Apalagi regulasi menjelaskan bahwa klub bisa menolak melepas pemain apabila kegiatan berada di luar kalender FIFA.
"Memang agak sulit kami mengundang mereka. Karena mereka dalam kompetisi. Dalam aturan FIFA juga sudah jelas," kata Yunus Nusi.
Namun, PSSI akan tetap berusaha meminta izin dari klub dari pemain yang bersangkutan agar bisa mengikuti pemusatan latihan.
"Tinggal kami melihat bagaimana kami komunikasikan dengan klub yang ada. Pada saat itu kita lihat apakah mereka bisa beberapa hari datang ke Spanyol," ujar Yunus Nusi.
"Saat ini kami juga sedang proses komunikasi dengan klub-klub mereka," pria yang juga menjabat sebagai Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu menambahkan.
Saat ini tersisa 33 pemain yang masih mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia. Sebelumnya pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil total 38 pemain.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
PSSI Usahakan Brylian Aldama Gabung Pemusatan Latihan Timnas U-19 Indonesia di Spanyol
Yunus Nusi Ungkap Calon Lawan Tanding Timnas U-19 Indonesia di Spanyol