- Amiruddin Bagus Kahfi sudah tidak sabar bergabung dengan FC Utrecht.
- Proses perpindahan Bagus Kahfi ke FC Utrecht terhambat surat pelepasan dari Barito Putera.
- Menurut Bagus Kahfi, ia sempat gagal bergabung dengan FC Utrecht, namun kini diberi kesempatan dan menunggu surat pelepasan dari Barito Putera secepatnya.
SKOR.id - Proses transfer Amiruddin Bagus Kahfi ke FC Utrecht terancama gagal.
Pasalnya saat ini FC Utrecht tengah menuggu surat resmi pelepasan Bagus Kahfi dari klubnya, Barito Putera.
Meski begitu, manajemen Barito Putera belum juga mengeluarkan surat pelepasan Bagus Kahfi.
Padalah, Bagus Kahfi mengatakan, satu syarat yang diminta oleh FC Utrecht untuk bergabung adalah surat pelepasan dari klub lamanya.
Bagus Kahfi menjelaskan, kalau dirinya sudah menemui CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman beserta manajemen klub berjuluk Laskar Antasari.
Hal itu diungkapkan Bagus Kahfi saat menjalani wawancara ekslusif bersama Bung Yuke atau Yusuf Kurniawan pada kanal youtube Liga TopSkor.
"Saya ke rumah Pak Hasnur dan Pak Hasnur sangat membantu dan mereka menyerahkan semua ke manajemen," kata Bagus Kahfi.
"Karena dikejar waktu jadi akan diurus secepatnya supaya terlaksana surat pelepasan itu."
"Saya masih terikat dengan Barito Putera, masih terikat kontrak jadi saya masih menjadi bagian dari mereka," ujar Bagus Kahfi menambahkan.
Bukan hanya itu, pemain berambut kribo itu mengaku sudah lama berbicara kepada Hasnuryadi kalau dirinya ingin berkarier di luar negeri.
Bagus Kahfi pun tak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk bisa berseragam FC Utrecht. Meskipun ia menyebutkan sudah sempat gagal bergabung.
"Saya juga sudah lama sekali. Sudah dari awal tahun, saya juga sudah membicarakan dengan pak Hasnur lagi kalau saya ingin berkarier di luar," ujar Bagus Kahfi.
"Malah saya kemarin ada cedera, terus ditambah pandemi corona, ya mungkin ini saatnya sih kesempatan saya."
"Sebenarnya kemarin sih saya sudah gagal, tapi mereka mau menunggu, tapi tidak lama juga waktunya, dan saya diminta mengejar itu (surat pelepasan secepatnya," Bagus Kahfi menjelaskan.
Kini Bagus Kahfi hanya tinggal menunggu keputusan dari manajemen Barito terkait surat pelepasan dirinya ke FC Utrecht.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bagus Kahfi lainnya:
Nova Arianto Jelaskan Alasan Bagus Kahfi Tak Dipanggil Timnas U-19
Barito Putera Tak Mau Halangi Bagus Kahfi Gabung FC Utrecht, tapi...