- Presiden Joko Widodo menerbitkan Inpres dan Keppres Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021.
- Keprres itu berisi tentang struktur kepanitiaan nasional penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021
- Inpres berisi tentang tentang dukungan pemerintah untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021.
SKOR.id - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) dan Instruksi Presiden (Inpres) secara bersamaan.
Yaitu, Keppres Nomor 19 Tahun 2020 dan Inpres Nomor 8 Tahun 2020 tentang penyelenggaraan Piala Dunia U-20 tahun 2021.
Hal ini disampaikan Menpora, Zainudin Amali, yang juga menjabat sebagai Ketua Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee (INAFOC), Kamis (17/9/2020).
Kepress dan Inpres itu diterbitkan Presiden pada 15 September 2020. Keppres ini tentang Penetapan Panitia Nasional Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021.
Sedangkan Inpres tentang dukungan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021. Dalam Inpres tersebut presiden menginstruksikan 31 lembaga ambil bagian.
Jumlah 31 lembaga itu terdiri dari 16 kementerian, enam kepala daerah setingkat gubernur, lima walikota, dan empat bupati, yang jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.
Selain itu, Presiden juga melibatkan Sekretaris Kabinet, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri, serta Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan.
Dengan keluarnya Keppres dan Inpres tersebut, Zainudin Amali mengatakan, INAFOC akan langsung bergerak cepat menyiapkan segala hal yang dibutuhkan.
"Pada siang hari ini saya meng-update persiapan Piala Dunia U-20 2021. Keppres dan Inpres sudah diterbitkan oleh Presiden," kata Zainudin Amali.
"Dengan adanya dua hal tersebut kami dari kepanitian akan langsung bergerak cepat untuk melakukan persiapan," Zainudin Amali menjelaskan, Kamis (17/9/2020).
"Hal pertama yang akan saya lakukan setelah terbitnya Keppres dan Inpres itu, saya akan meninjau Jawa Timur," politisi Partai Golkar itu menambahkan.
Zainudin Amali menjabarkan, sejauh ini komunikasi dengan FIFA untuk membahas segala hal terkait Piala Dunia U-20 2021 berjalan dengan lancar.
Meski belum diketahui kapan FIFA akan berkunjung ke Indonesia untuk meninjau persiapan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021, sudah ada arahan.
"Saya jelaskan di sini, komunikasi yang dilakukan dengan FIFA oleh PSSI masih lancar sesuai dengan perencanaan belum ada perubahan jadwal," kata Zainudin Amali.
"Dengan adanya Inpres ini semua pekerjaan bisa dikerjakan dengan cepat dan mudah-mudahan tidak ada kendala," Zainudin Amali, Menpora RI, mengakhiri.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Piala Dunia U-20 2021 Lainnya:
Menpora Zainudin Amali Bicara soal Peluang Maju-Mundurnya Piala Dunia U-20 2021
Gibran Ingin Kota Solo Tonjolkan Sport Tourism pada Piala Dunia U-20 2021
Piala Asia U-19 Terancam Ditunda, Piala Dunia U-20 di Indonesia Ikut Terdampak