- Aji Santoso selaku pelatih Persebaya berkomentar soal jadwal timnya pada lanjutan Liga 1 2020.
- Menurut Aji Santoso, Persebaya Surabaya sudah bersiap menatap lanjutan Liga 1 2020.
- Sesuai rencana, lanjutan Liga 1 2020 akan mulai per awal Oktober tahun ini dan Persebaya telah memulai latihan mereka.
SKOR.id - Persebaya Surabaya asuhan Aji Santoso sudah berlatih mulai pekan ini untuk bersiap pada lanjutan Liga 1 2020.
PT Liga Indonesia Baru atau PT LIB sebagai operator sudah menyusun jadwal sebanyak 30 pertandingan. Jadwal itu mulai Oktober 2020 hingga Februari 2021.
Pada pertandingan pertama lanjutan Liga 1 2020, Persebaya akan tandang ke markas PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo pada 1 Oktober tahun ini.
Setelah tandang ke Kabupaten Sleman, Persebaya akan menjamu Arema FC pada 9 Oktober 2020.
Pada Jumat (4/9/2020) pagi, Persebaya kembali berlatih di Lapangan Pusaka, Kota Surabaya.
Latihan kali ini adalah agenda yang pertama kalinya terbuka sehingga boleh diliput oleh media meski sebatas dari tribune.
Agenda ini diikuti oleh pemain yang nyaris komplet kecuali tiga pemain asing Persebaya, yang masih di negara masing-masing.
Mereka adalah David da Silva, Mahmoud Eid, dan Aryn Williams. Hanya ada Makan Konate dari barisan pilar impor
Latihan dimulai pukul 07.00 hingga 08.30 WIB, dengan beragam materi yang disajikan oleh Aji Santoso.
Ditemui seusai memimpin latihan, Aji Santoso menyatakan sudah mengetahui jadwal pertandingan yang sudah dirilis oleh PT LIB.
"Saya sudah melihat sekilas. Tetapi menurut saya, jadwal tak ada masalah," ujar Aji Santoso.
Senada dengan Aji Santoso, manajemen Persebaya juga sudah tak ada masalah dengan hal itu.
"Saya berbicara dengan pak Ram (Surahman, sekretaris), dia menanyakan masalah jadwal. Kami no problem, tidak ada masalah dengan jadwal," tutur Aji Santoso.
Lawan Pertama Timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-19 2020, Coret 9 Pemainhttps://t.co/i5gzY7YO1v— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 4, 2020
Persebaya adalah tim yang memilih baru berlatih lagi mulai September tahun ini setelah kompetisi terhenti akibat pandemi Covid-19.
Sehingga, Persebaya maksimal hanya bisa berlatih selama satu bulan saja untuk persiapan menuju lanjutan Liga 1 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persebaya lainnya:
Memasuki Hari Keempat, Persebaya Surabaya Turunkan Intensitas Latihan