- PSSI melepas timnas Indonesia U-19 untuk pemusatan latihan ke Kroasia, Sabtu (29/8/2020) sore.
- Para pemain timnas Indonesia U-19 diminta PSSI untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan berlatih ke Kroasia.
- Adapun di Kroasia, timnas Indonesia U-19 tidak hanya berlatih tapi juga bakal mengikuti mini turnamen lawan negara lainnya.
SKOR.id - PSSI resmi melepas timnas Indonesia U-19 yang hendak melanjutkan pemusatan latihan ke Kroasia, Sabtu (29/8/2020) sore.
Suasana penuh suka cita terpancar di ballroom Hotel Fairmont Senayan, Jakarta, baik dari sisi PSSI ataupun timnas Indonesia U-19.
Timnas Indonesia U-19 memang diagendakan berangkat ke Kroasia untuk menjalani lanjutan training camp (TC) pada Sabtu (29/8/2020) malam.
"Ini adalah kewajiban saya sebagai bapak kepada anak. Saya harus menghantarkan kalian, melepas dan memberikan doa dari sini," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
"Jangan sia-siakan waktu kalian di Kroasia. Terus berlatih, jaga pola makan dan ikuti instruksi pelatih. Apa yang diperintahkan pelatih harus diikuti," ia menambahkan.
Pada sesi pemberian arahan tersebut, orang nomor satu di PSSI juga terus mengingatkan soal disiplin diri, yang jadi penekanan utama pelatih Shin Tae-yong.
"Saya juga sudah menitipkan kalian ke duta besar di sana yang merupakan senior saya dulu di kepolisian. Saya sudah minta langsung untuk menjaga kalian, anak-anak saya," ucap Iriawan.
Selain pemusatan latihan, di Kroasia skuad Garuda Muda juga direncanakan mengikuti mini turnamen pada 2 hingga 8 September 2020.
Dalam mini turnamen nanti, timnas Indonesia U-19 akan berhadapan dengan Arab Saudi, Bulgaria, Kroasia dan Qatar.
Pemusatan latihan di Kroasia dilakukan selama sebulan dan langsung dilanjutkan dengan mengikuti Piala Asia U-19 di Uzbekistan.
Namun jika memang gelaran Piala Asia U-19 2020 benar akan ditunda, sesuai kabar yang beredar, maka pemusatan latihan akan dilanjut, tetap di luar negeri.
Turki, Spanyol dan Portugal menjadi negara calon tempat timnas Indonesia U-19 melanjutkan pemusatan latihan.