- Fadilah Nur Rahman mengidolakan sosok bek Madura United, Fachruddin Ariyanto.
- Menurut Fadilah Nur Rahman, bek muda yang baru direkrut Madura United tak menyangka bisa satu tim dengan Fachruddin Ariyanto.
- Dinilai Fadilah Nur Rahman, penampilan Fachruddin Ariyanto sebagai bek cukup baik.
SKOR.id - Fadilah Nur Rahman, mengaku tak menyangka bakal bisa satu tim dengan idolanya di Madura United.
Fadilah Nur Rahman, pemain timnas Indonesia U-19 baru saja direkrut Madura United.
Pemain jebolan Diklat Ragunan itu ternyata memiliki idola di Madura United, pemain yang memiliki posisi sama sepertinya, bek tengah.
Fachdruddin Ariyanto merupakan sosok pemain senior Madura United yang diidolakan Fadilah.
Iya ada idola saya di sini, salah satunya Fachruddin. Kamarnya bang Fachruddin sebelahan sama saya," kata Fadilah kepada SKOR.id, Sabtu (29/8/2020).
"Dulu saya cuma bisa nonton di TV, tapi sekarang bisa main bareng dan latihan bareng," Fadilah menambahkan.
Pemain kelahiran Lubuk Alung, Padang Pariaman itu mengungkapkan alasan mengapa dirinya mengidolakan sosok Fachruddin.
Fadilah, menyukai penampilan Fachruddin baik di Madura United ataupun bersama timnas Inodnesia.
"Dari segi penampilan di luar dan di dalam lapangan dia sangat bagus sekali. Saya suka juga dengan gaya bermainnya," ujar Fadilah.
Fadilah merupakan pemain kedua yang didatangkan oleh manajemen Madura United, setelah striker asal Brasil, Robert Junior Rodrigues Santos.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Madura United Lainnya:
Madura United Resmi Rekrut Bek Timnas Indonesia U-19
Emmanuel Oti Essigba Pastikan Segera Gabung Madura United
Rahmad Darmawan Sudah Siapkan Siasat jika Madura United Gagal Gelar Uji Coba