- Persija Jakarta akan memperkenalkan tim Esports untuk ikuti turnamen bertajuk "Persija Road To IFeL".
- Manajemen Persija Jakarta akan memperkenalkan pemain profesional Esports pada 16 Agustus mendatang.
- Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, mengatakan pemain yang diperkenalkan memiliki pengalaman dan prestasi di dunia Football e-League.
SKOR.id - Manajemen Persija Jakarta kembali memberikan terobosan baru. Klub yang berdiri sejak tahun 1928 melebarkan sayapnya dengan membentuk tim Esports.
Pembentukan tim Esports Persija ini untuk mengikuti ajang Indonesia Football e-League (IFeL).
Manajemen Macan Kemayoran akan memperkenalkan pemain profesional Esports pertamanya pada 16 Agustus 2020.
Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, mengatakan pemain yang nantinya diperkenalkan memiliki pengalaman dan prestasi di dunia Football e-League.
Ia berharap tim Esports Persija dapat mengikuti tim sepak bola dengan melahirkan segudang prestasi.
"Persija akan memperkenalkan pemain profesional Persija untuk ajang Indonesia Football E-League (IFeL) yang akan kami ikuti," ujar Ambono.
Meski telah dipastikan akan memperkenalkan pemain profesional Esports Persija, namun Ambono Janurianto masih enggan menyebutkan nama sang pemain.
Tim Esports Persija akan bermain pada turnamen bertajuk "Persija Road To IFeL" yang diikuti 128 perwakilan dari The Jakmania pada 16-17 Agustus 2020.
"Pemain profesional tersebut akan kami perkenalkan bertepatan dengan turnamen Esports yang diikuti 64 peserta perwakilan The Jakmania," kata Ambono.
"Ajang ini sekaligus untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia," Ambono menambahkan.
Sementara itu, selain memperkenalkan tim Esports, Persija juga akan meluncurkan jersey dengan desain khusus Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persija Lainnya:
Lima Assist Terbaik Piala AFC, Winger Persija Urutan Kedua
6 Pemain Pengguna Nomor Punggung 7 Persija sejak Musim 2000
Tiga Pemain Persija Lolos Seleksi Timnas Indonesia U-19 Tahap Pertama