- Aaron Evans, bek PSS Sleman, saat ini tengah menjalani latihan mandiri di negaranya, Australia.
- Aaron Evans mengaku sudah tak sabar menunggu panggilan latihan.
- Evans berharap Liga 1 2020 dilanjutkan dengan protokol kesehatan yang baik.
SKOR.id - Bek PSS Sleman, Aaron Evans, mengatakan kalau dirinya sudah sangat menantikan untuk kembali tampil pada kompetisi Liga 1 2020.
Aaron Evans yang saat ini masih berada di kampung halamannya, Australia, mengaku menunggu panggilan latihan dari manajemen PSS Sleman.
Lebih dari itu, Aaron Evans mengatakan kalau dirinya saat ini juga tengah sibuk menjaga kondisi kebugaran dengan latihan madiri.
"Saya tetap sangat sibuk. Dengan banyak pelatihan individu, membaca, mempelajari hal-hal baru, dan menghabiskan waktu berharga bersama keluarga saya," kata Aaron dalam laman resmi Liga Indonesia.
"Saya masih menunggu klub saya, PSS, untuk memberi tahu kapan mereka ingin saya kembali," Aaron menambahkan.
Selain itu, mantan bek Barito Putra tersebut berharap nantinya Liga 1 dilanjutkan dengan sturuktur protokol kesehatan yang baik.
"Saya harap liga berlanjut dengan lancar dengan struktur yang bagus dan disiapkan untuk semua klub agar merasa aman dan nyaman melalui pandemi ini," ujar Aaron.
PSSI telah mengeluarkan surat keputusan bernomor SKEP/53/VI/2020 mengenai kelanjutan kompetisi dalam situasi luar biasa.
Liga 1 dan Liga 2 2020 akan digulirkan kembali pada Oktober mendatang dengan penerapan protokol kesehatan.
Terkhusus untuk Liga 1 2020 pertandingan akan dipusatkan di Pulau Jawa dan digelar tanpa penonton.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita PSS Sleman Lainnya:
Berbagi Kandang dengan Persiraja dan Borneo FC, PSS Sleman Tak Masalah
Persiraja Berharap Bisa Berbagi Stadion dengan PSS Sleman
PSS Sleman Belum Tentukan Langkah, Masih Tunggu Manager Meeting