- Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani, berbicara persiapan klubnya jika Liga 1 2020 kembali bergulir pada Juli nanti.
- Menurut Rahmat Djailani, Persiraja akan menggelar persiapan pada Juni, apabila PSSI menetapkan kompetisi Liga 1 2020 kembali digelar awal Juli.
- Terkait kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020, PSSI masih berpedoman dengan batas waktu status darurat wabah virus corona (Covid-19) pada 29 Mei 2020.
SKOR.id - Rahmat Djailani selaku Sekretaris Umum (Sekum) Persiraja Banda Aceh memiliki prediksi kompetisi Liga 1 2020 akan kembali bergulir pada Juli 2020.
Persiraja merupakan salah satu klub yang masih ingin Liga 1 2020 dilanjutkan alias tidak dihentikan.
Rahmat Djailani optimistis Liga 1 2020 akan kembali bergulir setelah masa tanggap darurat wabah virus corona (Covid-19) pada 29 Mei 2020, berakhir.
Bahkan, menurut Rahmat, Persiraja sudah mengatur rencana persiapan apabila Liga 1 2020 kembali digelar Juli.
Berita Persiraja Lainnya: Sekum Persiraja Prediksi Liga 1 2020 Bisa Kembali Bergulir pada Juli
"Kalau kompetisi mulai Juli sepertinya kami awal Juni sudah mulai persiapan," kata Rahmat Djailani, saat dihubungi Skor.id, beberapa waktu lalu.
"Kalau memang diputuskan Juli main, jadi Juni sudah persiapan. Paling telat satu bulan atau 30 hari itu kami sudah harus lakukan persiapan," Rahmat menambahkan.
Untuk diketahui, dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang dilaksanakan Selasa (12/5/2020) lalu, kembali dibahas mengenai nasib kompetisi.
Hasilnya, belum ada keputusan baru lantaran PSSI masih berpedoman dengan batas waktu status darurat wabah virus corona (Covid-19) pada 29 Mei 2020.
Menurut PSSI, periode Maret hingga Juni adalah keadaan kahar, dan kompetisi ditangguhkan.
Jika status darurat Covid-19 diperpanjang pemerintah, PSSI sudah bersiap untuk memutuskan membatalkan kompetisi musim ini.
Berita Persiraja Lainnya: Jika Liga Dilanjutkan Tanpa Penonton, Persiraja Punya Satu Syarat untuk PT LIB
Namun belum ada perencanaan detail mengenai langkah yang akan diambil seandainya kompetisi musim 2020 dibatalkan.
Apakah bakal menggelar turnamen hingga akhir tahun, atau menunggu wabah virus corona mereda yang kemudian langsung menyelenggarakan kompetisi musim baru.