- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberikan aturan ketat kepada para pemainnya selama menjalani latihan mandiri di rumah.
- Robert Rene Alberts meminta pemain Persib Bandung untuk menjaga pola makan selama berlatih secara mandiri.
- Hal ini ia lakukan agar para pemain Persib tidak mengalami masalah berat badan ketika kembali berkompetisi.
SKOR.id - Pemain Persib Bandung ternyata mendapat aturan ketat selama kompetisi Liga 1 2020 diliburkan.
Meski mereka kini berada di kampung halaman masing-masing, namun para pemain Persib tetap mendapat tugas dari tim pelatih.
Selain program latihan, pemain Persib juga mendapat arahan untuk menjaga pola makan.
Berita Persib Lainnya: Kisah Agus Atha, Kiper yang Tidak Pernah Dimainkan Persib di Stadion Siliwangi
Menurut pelatih Robert Rene Alberts, dengan cara ini diharapkan para pemain Maung Bandung tidak akan mengalami kelebihan berat badan.
Robert menyebut, tim pelatih sudah memberikan menu makanan yang dapat dikonsumsi oleh anak asuhnya.
"Untuk menjaganya (berat badan pemain), kami memberikan menu apa yang harus dimakan, kapan waktu makan (yang tepat), dan kapan waktu latihan yang tepat," kata Alberts, dilansir dari laman resmi klub.
Pelatih asal Belanda itu mengatakan, pola makan ini pun sebelumnya sudah disampaikan sejak awal Ramadan kepada pemain yang menjalankan ibadah puasa.
Lelaki 65 tahun itu berharap seluruh aktivitas pemain berjalan baik. Dengan menjaga asupan makanan, ia berharap pemain yang menjalani ibadah puasa tidak terganggu.
"Kami sudah membuat rencana makanan dan nutrisi untuk pemain yang berpuasa," kata pelatih kelahiran Amsterdam itu.
"Sementara untuk pemain yang tidak berpuasa, mereka masih melakukan hal yang sama seperti sebelumnya," ia menjelaskan.
Meski demikian, Robert sebetulnya juga meberikan kelonggaran kepada pemainnya untuk jalani latihan mandiri.
Berita Persib Lainnya: Boleh Kalah dari Tim Lain, asal Jangan dari Persib
Selama menjalani latihan pada bulan Ramadan, pemain mendapat kebebasan dalam memilih waktu latihan.
Eks pelatih yang pernah membawa Arema Indonesia juara itu mengizinkan anak asuhnya yang menjalani ibadah puasa untuk menyesuaikan program latihan tersebut.