- Widodo C Putro mengatakan pemain asing Persita butuh waktu mengenal sepak bola Indonesia
- Persita asuhan Widodo C Putro baru mencetak dua gol dari tiga laga Liga 1 2020 tanpa kontribusi pemain asing.
- Pria asal Cilacap yakin perfoma timnya bisa lebih baik saat kompetisi kembali dimulai.
SKOR.id - Tim promosi Liga 1 2020, Persita Tangerang belum menemukan bentuk permainan terbaik mereka untuk saat ini.
Sebagai tim promosi, Persita harus meningkatkan kualitas secara tim maupun individu untuk bersaing.
Dalam tiga laga sebelum kompetisi ditangguhkan, Persita hanya meraup dua poin dari dua hasil imbang dan satu kekalahan.
Meski begitu, pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro, menilai timnya sudah berada di jalur yang tepat.
Baca Juga: 5 Buku Rekomendasi Pemain Persita, Samsul Arif saat #diRumahSaja
Namun tinggal bagaimana, kekurangan yang masih terlihat dalam tiga laga sebelumnya bisa diperbaiki.
Baca Juga: Krusial, Ini 5 Pemain Persib yang Paling Aktif Sentuh Bola pada Liga 1 2020
Widodo tak menampik, kinerja empat pemain asing Persita musim ini belum sesuai ekspektasi.
Bahkan, Mateo Bustos dan Yevgeny Budnik diakui eks-pelatih Bali United itu jadi dua pilar impor yang belum tampil sesuai ekspektasinya.
Sementara itu, dua lainnya, yakni bek Tamirlan Kozubaev dan Eldar Hasanovic, perfomanya sedikit lebih baik.
Widodo merasa yakin keempat pemain asing itu akan menampilkan kinerja yang lebih baik.
Baca Juga: 3 Faktor yang Bisa Mudahkan AC MIlan Dapatkan Bintang Fiorentina
Pria asal Cilacap tersebut mengatakan, pemainnya itu hanya butuh waktu lebih untuk menyatu dan mengenal sepak bola Indonesia.
"Ya kalau secara keseluruhan, mereka sudah mulai klik dengan sepak bola kita. Saya kira nanti pada saatnya mereka akan berbuat banyak," kata Widodo, Kamis (26/3/2020).
"Kami harus mengerti, mereka belum pernah main di Indonesia sebelumnya," ucap mantan striker andalan timnas Indonesia ini.
"Tetapi yang jelas, mereka (pemain asing) harus respek juga sama semua pemain, mau bekerja sama secara taktikal, dan ketika ada rotasi juga harus siap menerima."
Baca Juga: 5 Kopi Rekomendasi saat #DiRumahSaja, Salah Satunya Favorit Legenda Timnas Indonesia
Dalam tiga laga awal, Persita memang baru mencetak dua gol. Itupun lewat kreasi salah satu bek muda Muhammad Edo Febriansyah dan sumbangan pemain naturalisasi Raphael Maitimo.
Ini jadi catatan penting sekaligus pekerjaan rumah (PR) yang harus dituntaskan oleh Widodo dan pasukannya ketika kompetisi nanti dilanjutkan pada Juli 2020.
"Tentu pastinya, saya berharap kami memulai lagi kompetisi dengan lebih baik," ucap Widodo.
"Karena selain sepak bola itu menghibur, alangkah baiknya kami juga bisa memenangi pertandingan," Widodo melanjutkan.
Baca Juga: Potensi Besar Widodo C Putro Melejitkan Pemain Muda Milik Persita