- Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, waspadai Ferdinand Sinaga.
- Widodo menilai penyerang PSM Makassar itu sedang dalam permainan terbaik.
- Dalam lima laga terakhir PSM, Ferdinand Sinaga berhasil mencetak tujuh gol.
SKOR.id – Persita Tangerang akan menjamu PSM Makassar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang pada Jumat, (6/3/2020) sore.
Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro, menilai banyak pemain PSM yang harus diwaspadai. Salah satunya adalah Ferdinand Sinaga.
Widodo menyebut pemain bernomor punggung enam itu sedang dalam performa terbaik. Buktinya, Ferdinand rutin membobol gawang lawan.
Dalam lima laga terakhir Juku Eja, julukan PSM, termasuk dalam ajang Piala AFC 2020, mantan pemain Persib Bandung itu telah melesakkan tujuh gol.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: Persita Tangerang vs PSM Makassar
“Ya, semoga on fire-nya (Ferdinand Sinaga) habis. Jadi saya sudah antispasi semua,” ujar pelatih kelahiran Cilacap berusia 49 tersebut.
Ferdinand memang seperti mendapat angin segar dan energi baru. Performanya perlahan naik, bukan hanya dikancah liga domestik, tetapi juga dalam ajang kontinental.
Salah satunya, Ferdinand mencetak satu gol ketika PSM menang 2-1 atas PSS Sleman. Gol tersebut ia lesakkan lewat tendangan cantik melengkung.
Baca Juga: Hasil Bali United vs Persita: Juara Bertahan Diimbangi Tim Promosi
Sebelumnya, dalam ajang Piala AFC, saat PSM Makassar kalahkan Shan United dengan skor 3-1, Ferdinand juga berhasil menyumbang satu gol.
Itu mengapa Widodo cukup mewaspadai Ferdinand. Untuk urusan meredam, Hamka Hamzah bakal ditugaskan meredam anak Medan tersebut.
Karakter keduanya yang keras dan ngotot bakal menjadi hiburan tersendiri. Apalagi keduanya sama-sama berpengalaman di pentas sepak bola nasional.