- Gelandang Persija, Evan Dimas menilai Sergio Farias pelatih yang sangat tegas.
- Evan Dimas mengaku senang dia dilatih dengan pelatih Persija asal Brasil yang cukup berpengalaman itu.
- Pemain asal Surabaya itu percaya Sergio Farias dapat membawa Persija menjadi tim papan atas pada Liga 1 2020.
SKOR.id – Gelandang anyar Persija Jakarts, Evan Dimas merasa kagum dapat dilatih oleh Sergio Farias.
Pengalaman Sergio Farias berkarier pada sepak bola Asia dinilai sangat baik oleh Evan Dimas untuk bekal memaksimalkan kekuatan Persija Jakarta di Liga 1 2020.
Evan Dimas menilai Sergio Farias seperti mempunyai paket komplet sebagai pelatih.
“Sergio Farias itu pelatih yang sangat baik dan tegas. Dia juga saya lihat pelatih yang sangat berpengalaman,” ujar Evan.
Baca Juga: Kesan Evan Dimas Latihan Bersama Persija di SUGBK
“Jadi, saya sangat senang bisa dilatih oleh pelatih yang memiliki pengalaman bagus,” katanya menambahkan.
Baca Juga: Bertolak ke Filipina, PBSI Antisipasi Penyebaran Virus Corona
Pemain yang kini berusia 24 tahun itu tentu berharap dengan pengalaman yang dimiliki Sergio Farias dapat menjadikan Persija Jakarta tim solid musim ini.
Mantan pemain Barito Putera itu sudah mulai berlatih bersama skuad Macan Kemayoran di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat, (8/2/2020).
Ini merupakan kali pertama Evan berlatih di SUGBK dengan mengenakan seragam Persija.
Evan menandai latihan perdananya dengan kesan yang sangat baik.
Baca Juga: Warning Penting untuk Bali United pada Piala AFC 2020
"Ya saya senang sekali bisa latihan pertama di SUGBK bersama Persija," ujar Evan.
Namun, ini bukan kali pertama mantan pemain Barito Putera dan Bhayangkara FC itu menginjak rumput SUGBK.
Seperti diketahui, Evan yang masih aktif bermain untuk timnas Indonesia, kerap berlatih dan bertanding di SUGBK.
"Sebelumnya, saya latihan di sini bersama timnas, tetapi sekarang bersama tim baru," kata Evan.
"Di sini (SUGBK) akan menjadi kandang tim saya. Jadi saya senang sekali," ujarnya.
Baca Juga: Setengah Musim Liga 1 2020, Tira-Persikabo Mungkin Tanpa Manahati Lestusen