- Ruben Sanadi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Persebaya.
- Pemain yang berposisi bek kiri itu dikabarkan akan segera berlabuh di Bhayangkara FC.
- Ruben Sanadi doakan Persebaya bisa lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.
SKOR.id - Persebaya Surabaya dipastikan kehilangan kapten tim mereka musim lalu, Ruben Karel Sanadi pada 2020.
Hal itu dipastikan Ruben Sanadi yang mengucapkan salam perpisahan kepada Persebaya Surabaya, Sabtu (11/1/2020), melalui akun instagram pribadinya.
Dalam unggahannya tersebut, Ruben Sanadi memasang foto tim Persebaya Surabaya dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh elemen tim. Mulai kepada Presiden Persebaya, Azrul Ananda, Bonek dan Bonita, sebutan pendukungan Persebaya, tim pelatih, rekan pemain setim, hingga ofisial tim.
Baca Juga: Ditantang Persebaya, Persis Solo Ingin Uji Mentalitas Skuad
"Doa dan harapan semoga Persebaya lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. Sampai jumpa di lain kesempatan," tulis Ruben Sanadi.
"Bila ada tingkah laku dan ucapan yang kurang baik selama bersama Persebaya, saya mohon maaf. Masuk pintu baik-baik dan keluar pintu pun harus dengan baik-baik," tambah mantan pemain Persipura Jayapura itu.
Baca Juga: Osvaldo Haay Hadiri Latihan Persebaya Surabaya
Dikabarkan, pemain yang biasa bermain sebagai bek kiri ini akan berlabuh di Bhayangkara FC pada musim depan.
Ketertarikan Bhayangkara FC untuk merekrut Ruben dibenarkan Chief Operating Officer (COO), Kombes Pol. Sumardji.
Ruben bisa dibilang adalah salah satu bek kiri yang performanya paling konsisten pada Liga 1 2019.
Tercatat, pemain berusia 33 tahun itu dimainkan dalam 30 pertandingan dan mampu mencetak satu gol plus lima assist.