- Semen Padang melepas Leo Guntara, Irsyad Maulana, dan Dedi Gusmawan ke PSM Makassar.
- CEO Semen Padang, Hasfi Rafiq, mendoakan ketiga pemain tersebut sukses di PSM.
- Pintu Semen Padang selalu terbuka apabila ketiganya ingin kembali.
SKOR.id - Tim degradasi Liga 1 2019, Semen Padang, merelakan tiga pemainnya mencari tantangan baru bersama PSM Makassar musim depan.
Semen Padang mengumumkan telah melepas tiga pilar yang musim lalu menjadi bagian dari skuad. Ketiganya kompak berseragam PSM Makassar untuk musim depan.
Leo Guntara (penyerang) telah lebih dulu menjalin kesepakatan dengan PSM Makassar. Leo telah diperkenalkan bersama tujuh pemain lain pada Rabu (8/1/2020).
Baca Juga: Persib Bandung Selangkah Lagi Dapatkan Penyerang Naturalisasi
Adapun dua pemain lain yang menyusul langkah Leo ke tim Juku Eja adalah Irsyad Maulana dan Dedi Gusmawan. Irsyad dan Dedi kabarnya selangkah lagi diperkenalkan oleh manajemen PSM.
Irsyad Maulana telah enam tahun bersama Semen Padang sebelum akhirnya memutuskan hengkang pada tahun ini.
Sedangkan Dedi Gusmawan yang terhitung anyar karena baru semusim bermain di Semen Padang juga ikut dalam rombongan yang angkat koper.
Baca Juga: Cerita di Balik Kreatifnya Video Perkenalan Pemain Bali United
Kabar kepindahan tiga pemain tersebut ke PSM disampaikan oleh CEO Semen Padang, Hasfi Rafiq. Menurut Hasfi, dirinya dan manajemen tak menghalangi para pemain yang ingin pindah.
"Kami tahu mereka pemain yang sangat penting untuk tim dan ingin kami pertahankan. Apalagi, mereka selalu tampil reguler dan menjadi andalan tim," ujar Hasfi kepada pewarta.
"Meski berat, kami harus merelakan mereka berpindah klub," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Persiraja Masih Kejar 7 Pemain Baru
Hasfi juga mengucapkan terima kasih kepada Leo, Irsyad, dan Dedi yang telah membantu Semen Padang musim lalu. Meski akhirnya tim Kabau Sirah harus terdegradasi, kontribusi ketiga pemain tersebut cukup menonjol.
Walaupun tak lagi bekerja sama, Hasfi mendoakan ketiga pemain tersebut sukses bersama PSM Makassar. Jika nantinya mereka ingin kembali ke Semen Padang, Hasfi membuka pintu lebar-lebar.
"Kami tentunya ingin mereka semakin sukses dan berprestasi bersama PSM, apalagi mereka akan bermain di Piala AFC dan Liga 1," kata Hasfi.
Baca Juga: Persiraja Datangkan Pemain Jebolan Liga Inggris
"Mereka pergi untuk kembali. Kami juga sudah sepakat, pintu tim akan terus terbuka untuk kedatangan mereka kembali ke Semen Padang," ucapnya.
Tiga pemain tersebut agaknya bukan menjadi pilar terakhir yang angkat koper dari Semen Padang. Kiper andalan tim asal Kota Padang itu, Teja Paku Alam, santer dikabarkan juga akan hengkang.
Persib digadang-gadang menjadi tim yang paling serius mendapatkan Teja. Kebutuhan tim Maung Bandung akan sosok kiper muda membuat mantan penjaga gawang timnas Indonesia itu masuk radar.