- Fakta menarik pertandingan Inggris vs Prancis di Piala Dunia 2022.
- Hugo Lloris resmi menjadi pemain dengan laga terbanyak untuk timnas Prancis, 143 kali.
- Harry Kane menyamai catatan 53 gol milik Wayne Rooney sebagai top skorer sepanjang masa timnas Inggris.
SKOR.id - Berikut ini adalah beberapa fakta menarik yang tercipta seusai laga Inggris vs Prancis di Piala Dunia 2022.
Prancis memastikan satu tempat di babak semifinal Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Inggris.
Pasukan Didier Deschamps unggul dengan skor tipis 2-1 dalam duel yang diselenggarakan pada Minggu (11/12/2022) dini hari WIB tersebut.
Selanjutnya mereka akan berhadapan dengan Maroko yang sukses menyingkirkan Portugal, pada Kamis 15 Desember mendatang.
Ada pun beberapa fakta menarik yang mewarnai laga Inggris vs Prancis seperti berikut ini:
1. Jude Bellingham menjadi pemain termuda Inggris yang turun sebagai starter di laga perempat final Piala Dunia, 19 tahun 164 hari. Pemegang rekor sebelumnya adalah Wayne Rooney (20 tahun 250 hari) lawan Portugal di Piala Dunia 2006.
2. Hugo Lloris resmi menjadi pemain dengan caps terbanyak timnas Prancis dengan catatan 143 penampilan melewati Lilian Thuram (142).
3. Harry Kane menyamai torehan 53 gol milik Wayne Rooney sebagai pemuncak daftar top skor sepanjang masa timnas Inggris.
4. Prancis menjadi tim pertama yang melaju ke babak semifinal Piala Dunia sebagai juara bertahan sejak terakhir Brasil tahun 1998 lalu.
5. Prancis adalah tim pertama yang memenangkan pertandingan Piala Dunia meski lawannya mendapat dua penalti (sejak 1966).
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Piala Dunia 2022: Georgina Rodriguez Geram Pelatih Portugal Cadangkan Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 2022: Maroko Catat Sejarah, Tim Pertama asal Afrika yang Tembus Semifinal