- Inter Milan meraih tiga poin di pekan pertama Liga Italia musim ini.
- I Nerazzurri menang dengan skor tipis 2-1.
- Gol Denzel Dumfries di masa injury time memastikan kemenangan untuk Inter.
SKOR.id - Inter Milan sukses meraih kemenangan di pekan pertama Liga Italia (Serie A) setelah berhasil mengalahkan US Lecce di Stadio Via del Mare.
Pada pertandingan yang digelar Sabtu (13/8/2022) atau Minggu dini hari WIB tersebut, I Nerazzurri menang 2-1.
Romelu Lukaku membawa Inter unggul terlebih dahulu saat laga baru berjalan dua menit.
Lecce menyamakan kedudukan di awal babak kedua melalui gol yang dicetak Assan Ceesay (48').
Saat laga dirasa akan berakhir imbang, Denzel Dumfries menjadi penyelamat Inter setelah mencetak gol di masa injury time (90+5').
Setelah gol tersebut pertandingan usai dan Inter sukses membawa pulang tiga poin ke kota Milan, Italia.
Berdasarkan statistik Inter unggul telak dalam penguasaan bola dengan persentase mencapai 70 berbanding 30 persen.
Kemudian Inter juga mencatatkan sembilan tembakan ke arah gawang dari total 19 lesatan, sedangkan Lecce melepaskan empat dari sepuluh.
Ini menjadi awal positif bagi Inter. Di pekan kedua mereka akan bertemu dengan Spezia di Giuseppe Meazza pada 20 Agustus.
Fakta Menarik Laga Lecce vs Inter Milan
- Gol Romelu Lukaku (1:22) menjadi yang tercepat dalam debut di Serie A sejak Dusan Basta untuk Udinese, juga melawan Lecce dan tepat 1 menit 22 detik sejak awal pertandingan.
Lecce 1-2 Inter Milan
Gol: 0-1 (Romelu Lukaku, 2'), 1-1 Assan Ceesay (48'), 1-2 (Denzel Dumfries 48').
Lecce (4-3-3): Falcone; Gendrey, Cetin/Blin (21'), Baschirotto, Gallo; Bistrovic/Listkowski (74'), Hjulmand, Canellas/Helgason (74'); Strefezza, Ceesay/Colombo (63'), Di Francesco/Banda (74')
Pelatih: Marco baroni
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Skriniar/Correa (88'), De Vrij, Dimarco; Darmian/Dumfries (68'), Barella, Brozovic/Mkhitaryan (57'), Calhanoglu/Dzeko (68'), Gosens/Bastoni (57'); Lukaku, L. Martinez
Pelatih: Simone Inzaghi
Kartu kuning: Baschirotto, Brozovic, Darmian, Blin, Colombo, Hjulmand
Kartu merah: -
Wasit: Alessandro Prontera
Stadion: Stadio Via del Mare
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Profil Klub Liga Italia 2022-2023: Torino
Profil Klub Liga Italia 2022-2023: US Sassuolo