- Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko, kembali ke Italia setelah 15 tahun meninggalkan San Siro.
- Pria 45 tahun ini akan berperan sebagai pelatih Genoa.
- Melawan AS Roma besutan Jose Mourinho akan menjadi laga perdana Sheva dengan status barunya.
SKOR.id - Andriy Shevchenko resmi menukangi Genoa dan mantan striker AC Milan itu akan menghadapi bekas pelatihnya, Jose Mourinho, dalam pertandingan debut.
Pria kelahiran 45 tahun lalu ini bergabung dengan klub Liga Italia dengan kesepakatan hingga 2024 setelah Genoa mendepak Davide Ballardini akhir pekan kemarin, usai hasil imbang 2-2 melawan Empoli.
Andriy Shevchenko meninggalkan perannya sebagai juru taktik timnas Ukraina pada Agustus, yang merupakan satu-satunya pengalaman kepelatihan mantan pemain Chelsea tersebut hingga saat ini.
Sheva, begitu ia disapa, membawa Ukraina melenggang ke perempat final Euro 2020 untuk pertama kali sepanjang sejarah mereka. Namun langkah Ukraina untuk melaju lebih jauh dihentikan tuan rumah Inggris.
Pemilik anyar Genoa, perusahaan investasi swasta 777 Partners, bergerak cepat saat klub mendekati zona degradasi. Genoa hanya mencatat hanya satu kemenangan dalam 12 pertandingan Liga Italia musim ini.
“Memulai petualangan baru ini untuk membawa Genoa kembali berjaya,” kaa Shevchenko dalam unggahan Twitternya.
Andriy Shevchenko kembali ke Italia 15 tahun setelah meninggalkan AC Milan, di mana ia memenangkan titel Serie A, Liga Champions, Coppa Italia, Piala Super Italia, dan Piala Super UEFA. Penyerang asal Ukraina ini juga memboyong Ballon d’Or 2004 saat di San Siro.
Laga melawan AS Roma besutan Jose Mourinho akan menjadi ujian pertama Andriy Shevchenko sebagai pelatih Genoa pada 14 November di Stadion Luigi Ferraris.
Keduanya memenangkan Piala Liga Inggris dan Piala FA ketika berperan sebagai pemain dan pelatih di Stamford Bridge dan menembus final Liga Champions 2007-2008.
Skuad Jose Mourinho saat ini menempati urutan enam Serie A setelah enam kemenangan, lima kali kalah dan sekali seri sejauh ini. I Giallorossi kalah 2-3 dari Venezia, yang membuat mereka makin jauh tertinggal dari pemimpin klasemen, Napoli.
Hasil AC Milan vs Inter Milan: Calhanoglu Cetak Gol, Lautaro Martinez Gagal Penalti, Laga Imbang https://t.co/VGxwnyxNiA— SKOR.id (@skorindonesia) November 7, 2021
Berita Liga Italia Lainnya
Termasuk Ciprian Tatarusanu, 5 Bintang Rumania Ini Pernah Main di Liga Italia
Mengenal Ciprian Tatarusanu, Pahlawan AC Milan di Derby della Madonnina