- Manchester United dan Liverpool adalah dua tim yang dikenal selalu bersaing.
- Laga Manchester United vs Liverpool tak jarang menghadirkan tensi panas.
- Namun, ada pemain yang pernah memperkuat kedua klub dalam kariernya.
SKOR.id - Berikut ini adalah video, deretan pemain yang pernah membela Manchester United dan Liverpool dalam karier sepak bola mereka.
Persaingan kedua tim tak jarang berlangsung panas, baik di luar atau di dalam lapangan.
Manchester United dan Liverpool adalah dua tim tersukses di Liga Inggris.
Beragam gelar domestik atau internasional telah menjadi koleksi di lemari trofi mereka.
Pertemuan pertama kedua tim di Liga Inggris, akan terjadi pada 24 Oktober 2021 yang akan datang.
Laga pekan kesembilan Liga Inggris musim 2021-2022 tersebut, rencananya akan digelar di markas Manchester United, Old Trafford.
Berbicara mengenai duel panas Manchester United vs Liverpool, ada beberapa pemain yang pernah membela kedua klub.
Dalam daftar ini disertakan pula nama khusus, yaitu Sir Matt Busby, yang menjadi pemain dan pelatih.
Ada pula penyerang legendaris, Michael Owen, yang pernah membela Liverpool dan Manchester United.
Dilansir dari Dugout, berikut ini daftar pemain yang pernah membela Manchester United dan Liverpool.
1. Fred Hopkin
Liverpool: 360 laga, 12 gol
Manchester United: 72 laga, 8 gol
2. Michael Owen
Liverpool: 297 laga, 158 gol
Manchester United: 52 laga, 17 gol
3. Peter Beardsley
Liverpool: 175 laga, 59 gol
Manchester United: 1 laga, 0 gol
4. John ''Jackie'' Sheldon
Liverpool: 147 laga, 20 gol
Manchester United: 26 laga, 1 gol
5. Sir Matt Busby
Liverpool: 122 laga, 3 gol
Manchester United: Pelatih, 1120 Laga
6. Tom Chorlton
Liverpool: 12 laga, 8 gol
Manchester United: 4 laga, 0 gol
7. Paul Ince
Liverpool: 81 laga, 17 gol
Manchester United: 281 laga, 29 gol
8. Tom McNulty
Liverpool: 36 laga, 0 gol
Manchester United: 60 laga, 0 gol
9. Phil Chisnall
Liverpool: 9 laga, 2 gol
Manchester United: 47 laga, 10 gol
Skorer dapat menyaksikan videonya melalui tayangan berikut ini:
5 Bintang Australia yang Pernah Bersinar di J.League https://t.co/N0eE2ohe7I— SKOR.id (@skorindonesia) October 13, 2021
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Menengok Debut dan Gol Pertama Sergio Aguero untuk Barcelona
VIDEO: Lewandowski Bicara soal Tahun Luar Biasa, Sepak Bola adalah Segalanya