- Prediksi Liga Inggris, Leicester City vs Manchester United.
- Leicester City akan menghadapi Manchester United pada Sabtu (16/10/2021) WIB.
- Manchester United tidak akan diperkuat Harry Maguire dan Raphael Varane pada laga tersebut.
SKOR.id - Manchester United akan bertandang ke markas Leicester City pada pekan kedelapan Liga Inggris 2021-2022.
Laga Leicester City vs Manchester United bakal dilangsungkan di Stadion King Power pada Sabtu (16/10/2021) WIB.
Di atas kertas, Manchester United lebih unggul dari Leicester City. Mereka ada di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris, sedangkan The Foxes ada di urutan ke-13.
Tetapi peforma Setan Merah tidak cukup baik. Mereka hanya menang dua kali dalam enam pertandingan terakhir.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, juga tidak dapat menurunkan beberapa pemain terbaiknya.
Harry Maguire dan Raphael Varane dipastikan absen. Selain itu, Fred tidak dapat tampi karena harus menyelesaikan karantina usai memperkuat timnas Brasil.
Solskjaer bakal menggunakan duet Victor Lindelof dengan Eric Bailly pada laga tersebut.
“Ya, Anda tahu jeda internasional terkadang merupakan waktu untuk menyilangkan jari dan berharap yang terbaik," terang Solskjaer.
"Karena seperti yang kita lihat dengan Raphael, dia mengalami cedera, absen selama beberapa minggu, tetapi sekali lagi Victor dan Eric bermain di pertandingan internasional dan mendapat waktu bermain yang bagus jadi itu bagus untuk kami."
Leicester City harus waspada saat menghadapi Manchester United. Pasalnya, mereka memiliki rekor tandang cukup baik dengan 29 terakhir tak terkalahkan.
Tim asuhan Brendan Rodgers juga sedang terpuruk usai baru menang dua kali dari tujuh pertandingan awal di Liga Inggris.
Akan tetapi, penyerang Jamie Vardy sedang dalam peforma terbaiknya. Ia sukses mencetak enam gol dari tujuh pertandingan di Liga Inggris 2021-2022. Hal ini dapat dimanfaatkan untuk menggempur pertahanan Manchester United.
Lima Pertemuan Terakhir Leicester City vs Manchester United:
11/05/2021 - Manchester United 1-2 Leicester City (Liga Inggris)
21/03/2021 - Leicester City 3-1 Manchester United (Piala FA)
26/12/2020 - Leicester City 2-2 Manchester United (Liga Inggris)
26/07/2020 - Leicester City 0-2 Manchester United (Liga Inggris)
14/09/2019 - Manchester United 1-0 Leicester City (Liga Inggris)
Kondisi Tim Terkini:
Leicester City: Tim tuan rumah menghadapi beberapa masalah cedera untuk pertandingan kali ini. Wilfred Ndidi yang menjadi andalan lini tengah Leicester dipastikan akan absen hingga akhir bulan ini karena cedera paha.
Sementara itu, Jannik Vestegaard diragukan tampil pada laga tersebut karena masalah kebugaran. Wesley Fofana juga tidak akan tampil karena mengalami cedera.
Manchester United: Man United tidak akan diperkuat dua bek terbaik mereka, Harry Maguire dan Raphael Varane. Maguire mengalami cedera sebelum jeda internasional, sedangkan Varane saat memperkuat timnas Prancis.
Sementara itu, Marcus Rashford diperkirakan untuk pertama kalinya ada dalam daftar pemain di musim ini usai menjalani operasi bahu.
Di lain sisi, Fred dan Edinson Cavani diyakini tidak akan tersedia pada laga itu karena kepulangan keduanya yang terlambat usai jeda internasional.
Perkiraan susunan pemain:
Leicester City (4-4-2): Kasper Schmeichel; Ricardo Pereira, Jonny Evans, Caglar Soyuncu, Ryan Bertrand; Ademila Lookman, Hamza Choudhury, Youri Tielemans; Harvey Barnes; Kelechi Iheanacho, Jamie Vardy.
Pelatih: Brendan Rodgers
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Eric Bailly, Victor Lindelof, Luke Shaw; Paul Pogba, Scott McTominay; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Jadon Sancho; Cristiano Ronaldo
Pelatih: Ole Gunnar Solskajer
Prediksi Skor.id:
Leicester City 1-2 Manchester United
kuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Arsene Wenger Berpotensi Kembali ke J.League Musim Depan https://t.co/F94Gahvmco— SKOR.id (@skorindonesia) October 15, 2021
Berita Manchester United lainnya:
5 Bintang Manchester United yang Diperkirakan Hengkang pada Januari 2022