- Lionel Messi diyakini makin mendekat ke Paris Saint-Germain (PSG).
- Namun kedatangannya di Liga Prancis bakal berimbas pada masa depan dua pemain, Kylian Mbappe dan Paul Pogba.
- Mbappe berpeluang bertahan, sementara minat PSG terhadap Pogba diprediksi berakhir.
SKOR.id - Kepindahan Lionel Messi ke Paris Saint-Germain (PSG) bakal berimbas pada rencana transfer dua klub papan atas, Real Madrid dan Manchester United.
Kabarnya, PSG tengah bersiap memberikan Lionel Messi kontrak tiga tahun di ibu kota Prancis. La Pulga juga bakal mendapat gaji fantastis dengan bergabung ke Les Parisiens.
Menurut bocoran, Lionel Messi bakal digaji 40 juta euro per tahun atau sekitar Rp677,7 miliar. Angka ini belum termasuk bonus terkait kinerja dan penandatanganan kontrak lainnya.
Sumber ESPN mengatakan PSG langsung menghubungi perwakilan Messi pada Kamis, setelah Barcelona membuat pengumuman mengejutkan tidak bisa melanjutkan kerja sama dengan Si Kutu.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Pengacara Messi dijadwalkan tiba di Nice, Prancis, Sabtu ini untuk membahas transfer dan memfinalisasi semua detail, sementara ayah Messi, Jorge, akan tiba keesokan harinya.
Namun kesepakatan tersebut, menurut sumber ESPN, dapat memberikan impak pada masa depan pemain PSG Kylian Mbappe dan gelandang Manchester United Paul Pogba.
Dengan bergabungnya La Pulga ke PSG, maka Mbappe, yang kontraknya habis musim panas tahun depan, berpeluang menandatangani kontrak jangka panjang dengan klub. Hal ini karena pemain Prancis tersebut ingin bermain satu tim dengan Messi.
Jika demikian, maka harapan Real Madrid mengakuisisi pilar berusia 22 tahun tersebut secara gratis tahun depan terancam sirna.
Kedatangan Lionel Messi di Liga Prancis juga kemungkinan akan mengakhiri ketertarikan PSG merekrut gelandang Manchester United, Pogba.
Dengan demikian, eks bintang Juventus itu bakal berstatus agen bebas pada musim panas mendatang saat kontraknya di Old Trafford habis.
Karena itulah Paul Pogba dan Manchester United mesti menata ulang langkah mereka ke depannya, mau terus bekerja sama atau berpisah.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
VIDEO: Carles Puyol dan Xavi Hernandez Kenang Momen Pertama Bertemu Lionel Messi#Barcelona #Barca #LionelMessi #Messi #XaviHernandes #CarlesPuyol #Xavi #Puyol https://t.co/VmFPxDFSkf— SKOR.id (@skorindonesia) August 7, 2021
Berita Lionel Messi lainnya:
VIDEO: Penghormatan Besar Pep Guardiola untuk Lionel Messi
VIDEO: Kumpulan Peluang Emas Milik Lionel Messi saat Membela Barcelona