- Juventus, Inter Milan, dan AC Milan adalah tiga klub Liga Italia yang sempat termasuk ke dalam daftar pendiri European Super League.
- Akan tetapi duo Milan sudah resmi mengumumkan pengunduran diri dari ESL.
- Namun tetap saja, tiga klub tersebut dimusuhi oleh 11 tim Serie A lainnya.
SKOR.id - Juventus, Inter Milan, dan AC Milan harus menghadapi masalah panjang setelah memutuskan bergabung dengan European Super League (ESL).
Bukan hanya terkait ancaman skorsing UEFA, namun juga reaksi tak terduga dari 11 klub Liga Italia lainnya.
Dilansir dari ESPN, ada 11 klub Serie A yang "memusuhi" Juventus, Inter, dan AC Milan karena mereka secara mengejutkan tergabung dalam proyek rahasia European Super League.
Menurut ke-11 klub tersebut, manuver yang dilakukan Juve, Inter dan AC Milan dianggap keliru dan membuat kerusakan nyata bagi masa depan Liga Italia.
AS Roma, Torino, Bologna, Genoa, Sampdoria, Sassuolo, Spezia, Benevento, Crotone, Parma dan Cagliari telah menandatangani surat yang ditujukan kepada Presiden Liga, Paolo Dal Pino.
Dalam surat tersebut, mereka menuntut adanya hukuman yang serius buat Juve, Inter dan AC Milan.
Mereka juga berharap agar 20 klub lainnya turut mendukung tuntutan yang dibuat untuk memberi efek jera.
Apalagi hingga kini, Juventus masih belum mengundurkan diri dari calon kompetisi yang dinilai sebagai pemberontakan tersebut.
Proyek European Super League diumumkan pada hari Minggu (18/4/2021), tetapi gagal dalam tiga hari karena sebagian besar anggota pendiri menarik diri di tengah reaksi keras dari penggemar, badan pemerintahan, dan politisi.
Kini hanya tinggal Juventus, Real Madrid dan Barcelona yang masih mendukung berdirinya ESL sebagai calon kompetisi pengganti Liga Champions.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita European Super League lainnya:
Hal-hal yang Perlu Diketahui soal Format Baru Liga Champions
Maju Mundur European Super League: Dampak Besar Gagalnya Kompetisi Saingan Liga Champions