- AC Milan tandang ke markas Lazio, Selasa (27/4/2021) dini hari WIB.
- Kedua tim menelan hasil negatif pada pertemuan sebelumnya.
- I Rossoneri butuh tiga poin untuk kembali ke peringkat dua, menggeser Atalanta.
SKOR.id - AC Milan menargetkan kemenangan saat sowan ke Roma untuk menghadapi Lazio, Senin atau Selasa (27/4/2021) dini hari WIB, demi kembali ke peringkat dua klasemen Liga Italia.
Lazio dan AC Milan sama-sama meraih hasil negatif pada pertemuan teranyar masing-masing akhir pekan kemarin. Namun I Biancoceleste tengah mengejar sejarah sendiri di Stadio Olimpico dengan mengincar kemenangan sepuluh beruntun di laga kandang Serie A, yang tak pernah dicatat sejak 1974 lalu.
Sayangnya, Lazio batal memperpendek jarak dengan peringkat lima Napoli setelah dibantai Partenopei 5-2, padahal sebelumnya tim Simone Inzaghi menang meyakinkan 5-3 atas tim papan bawah Benevento.
Saat ini Lazio masih tertahan di urutan enam klasemen sementara dengan 58 poin dan harapan kembali ke trek kemenangan mendapat ujian dari AC Milan.
AC Milan tidak lebih baik dari Lazio. Pasukan Stefano Pioli gagal mempertahankan keunggulan Hakan Calhanoglu sehingga dipaksa kalah 1-2 dari Sassuolo di San Siro pada 21 April.
Kekalahan tersebut, dikombinasikan kemenangan telak Atalanta yang membantai Bologna lima gol tanpa balas membuat I Rossoneri tergeser dari posisi dua klasemen sementara.
Hakan Calhanoglu dkk kini berada di tangga ketiga dengan 66 ppin dari 32 bertanding, selisih 13 dari penguasa klasemen, Inter Milan. Il Diavolo Rosso hanya bisa kembali menduduki peringkat dua jika berhasil pulang dari ibu kota dengan kemenangan.
"Kami telah mengatasi begitu banyak ujian musim ini. Saya berpikir penampilan Rabu kemarin, meski berakhir dengan kekalahan, sebagai pelatih Anda harus melihat aspek positif, kami bicara sedikit soal Sasssuolo, kemudian mengalihkan fokus ke laga berikutya," kata Pioli.
"Rival langsung kami adalah lawan kuat, tapi mulai hari ini kami berada dalam posisi untuk menggantikan mereka: kami punya aturan, kami harus main sebaik mungkin dan harus memberi respons."
AC Milan tetap diunggulkan untuk memenangi laga ini, mengingat 25 kemenangan dari 55 pertemuan terakhir kedua tim. Sementara Lazio sepuluh kali menang dan bermain imbang di 20 pertemuan.
Pada laga terkini Desember tahun lalu, AC Milan mengoleksi kemenangan 3-2 di Stadion San Siro.
AC Milan kemungkinan masih tanpa Zlatan Ibrahimovic, striker gaek yang baru saja menandatangani perpanjangan kontrak, karena masih cedera. Demikian pula dengan Theo Hernandez. Sementara kondisi Ismael Bennacer masih terus dipantau menyusul masalah engkel.
Simone Inzaghi tak bisa memainkan duo Amerika Selatan, Gonzalo Escalante dan Luiz Felipe karena cedera. Kabar baiknya, Luis Alberto (engkel) dan Ciro Immobile bisa dimainkan meski sempat mendapat masalah ringan lawan Napoli.
Prediksi susunan pemain
Lazio (3-5-2): Pepe Reina; Stefan Radu, Francesco Acerbi, Patric; Adam Marusic, Manuel Lazzari, Lucas Leiva, Sergej Milinkovic-Savic, Luis Alberto; Joaquin Correa, Ciro Immobile
Pelatih: Simone Inzaghi
AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Pierre Kalulu, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Alexis Saelemaekers, Hakan Calhanoglu, Ante Rebic; Rafael Leao
Pelatih: Stefano Pioli
Prediksi Skor.id: Lazio 45-55 AC Milan
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Juventus Merosot, Inter Milan Makin Berkibar di Puncak https://t.co/w41ympwsF0— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 25, 2021
Berita AC Milan Lainnya:
AC Milan vs Lazio, Stefano Pioli Belum Bisa Turunkan Zlatan Ibrahimovic
Lelah Menunggu, AC Milan Beri Gianluigi Donnarumma Peringatan Pertama