- Semua klub Liga Inggris resmi mundur dari gelaran European Super League.
- Manchester City jadi yang pertama melakukannya.
- Tim-tim lain kemudian mengikuti jejak tersebut.
SKOR.id - Semua klub Liga Inggris resmi mundur dari gelaran European Super League.
Hal ini sama-sama dikonfirmasi masing-masing klub lewat pernyataan resmi mereka pada Rabu (21/4/2021) dini hari WIB.
Manchester City jadi yang pertama melakukannya.
"Man City bisa mengonfirmasi bahwa kami secara formal sudah mengajukan prosedur untuk mengundurkan diri dari grup yang memiliki rencana mengembangkan European Super League," tulis pernyataan singkat mereka.
Beberapa jam kemudian, langkah ini kemudian diikuti oleh klub-klub Inggris lainnya. Mulai dari Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, Liverpool, dan Chelsea.
"Manchester United tak akan ikut serta di European Super League. Kami mendengarkan dengan baik reaksi dari fans kami, pemerintah Inggris, dan stakeholder kunci lainnya," tulis Man United dalam rilis resmi mereka.
"Kami akan tetap berkomitmen bekerja bersama dengan yang lain di komunitas sepak bola untuk bisa mendapatkan solusi jangka panjang terbaik soal tantangan yang dihadapi sepak bola."
We will not be participating in the European Super League.#MUFC— Manchester United (@ManUtd) April 20, 2021
Sedangkan Arsenal memberikan surat terbuka permintaan maaf kepada fans The Gunners.
"Beberapa hari terakhir kembali menunjukkan dalamnya perasaan suporter kami di seluruh dunia untuk klub besar ini dan kepada sepak bola yang kita cintai," tulis Arsenal.
"Hasil dari mendengarkan fans dan komunitas sepak bola secara luas beberapa hari terakhir, kami mengundurkan diri dari European Super League. Kami membuat kesalahan dan kami meminta maaf."
As a result of listening to you and the wider football community over recent days we are withdrawing from the proposed Super League.
We made a mistake, and we apologise for it.— Arsenal (@Arsenal) April 20, 2021
Liverpool berterima kasih kepada semua pihak karena saran yang mereka terima soal European Super League.
"Liverpool bisa mengonfirmasi bahwa kami sudah tak ikut serta dalam rencana membentuk European Super League," tulis Liverpool.
"Dalam beberapa hari terakhir, klub menerima representasi dari berbagai stakholder kunci, dari dalam dan luar klub, dan kami ingin berterima kasih kepada kontribusi mereka yang sangat berharga."
We can confirm that we have formally commenced procedures to withdraw from the group developing proposals for a European Super League (ESL).#THFC ⚪️ #COYS— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) April 20, 2021
Liverpool Football Club can confirm that our involvement in proposed plans to form a European Super League has been discontinued.— Liverpool FC (@LFC) April 20, 2021
Hal ini artinya, dari 12 klub awal yang akan ikut, enam di antaranya, sudah resmi mengundurkan diri.
Hal ini menyisakan hanya beberapa klub saja: Real Madrid, Atletico Madrid, Barcelona, Inter Milan, AC Milan, dan Juventus.
Belum jelas bagaimana nasib kompetisi ini ke depannya.
"Saya sangat bahagia menyambut kembali City ke keluarga sepak bola Eriopa. Mereka menunjukkan kecerdasan dengan mendengarkan suara banyak pihak, terutama fans," kata Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, usai Man City mengundurkan diri.
"Perlu keberanian untuk mengakui kesalahan, tetapi saya tak pernah ragu bahwa mereka punya kemampuan dan akal sehat untuk membuat keputusan ini."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
DULU DI INDONESIA, KINI MAIN DI @J_League_En
Emmanuel Oti turun sebagai pengganti saat Vegalta Sendai ditahan imbang 2-2 oleh Yokohama FC di pekan ke-10 J1 League.
Kira-kira, apakah Oti akan buat perubahan berarti bagi Vegalta Sendai?
Selengkapnya: https://t.co/uI41C5bbJm pic.twitter.com/fmmIugXao9— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 19, 2021
Berita European Super League Lainnya:
Resmi, Manchester City Mundur dari European Super League
Resmi, Ed Woodward Mundur dari Jabatan Wakil Ketua Dewan Direksi Manchester United