- Striker Celta Vigo, Iago Aspas, memuji penampilan Luis Suarez bersama Atletico Madrid.
- Striker Uruguay ini dilepas Barcelona karena tak masuk rencana Ronald Koeman.
- Suarez mengemas 14 gol untuk membawa Los Rojiblancos memuncaki klasemen.
SKOR.id - Penyerang gaek Celta Vigo, Iago Aspas, ikut mengomentari penampilan striker Atletico Madrid, Luis Suarez.
Luis Suarez dilepas Barcelona setelah pelatih anyar Ronald Koeman menegaskan bomber asal Uruguay itu tidak masuk dalam rencananya.
Namun setelah dibuang dari Camp Nou, pemain 34 tahun ini masih gacor di klub barunya, Atletico Madrid.
Luis Suarez memiliki andil besar membawa tim Diego Simeone memimpin klasemen sementara Liga Spanyol dengan lesakkan 14 gol dan dua assist dari 16 penampilan.
Mantan pemain Liverpool ini berpeluang menambah tabungan golnya saat Atletico Madrid menjamu Celta Vigo, Selasa (9/2) dini hari WIB. Iago Aspas pun turut bicara soal performa bekas rekan setimnya itu.
"Dia selalu menjadi striker yang mencetak banyak gol, saya pikir ini sebuah kesalahan besar dari Barcelona, tapi mereka sedikit kesulitan dengan anggaran gaji," Aspas menjelaskan.
"Atletico memanfaatkan situasi ini, bergerak cepat dan merekrut striker hebat. Faktanya, banyak poin yang mereka menangkan berkat dia dan penyelesaian akhirnya."
Iago Aspas pernah menjadi rekan setim Luis Suarez di Liverpool, walau hanya semusim. Pemain internasional Spanyol ini pun memuji etos kerja Suarez sejak keduanya masih sama-sama di Anfield.
"Dia adalah penyerang sejati, seorang pemenang meski dalam latihan tanding. Ia selalu memberikan 200 persen, apa yang Anda lihat di lapangan adalah seperti apa dia berlatih."
Atletico Madrid mengantungi keunggulan tujuh dan sepuluh poin dari Atletico Madrid dan Barcelona, yang masing-masing menempati urutan dua dan tiga klasemen.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Imbang Lawan Everton, Manchester United Ulangi Catatan 11 Tahun Lalu https://t.co/8w4LAny7oO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 7, 2021
Berita Luis Suarez Lainnya
Aneh, Martin Braithwaite Ingin jadi The New Luis Suarez di Barcelona