- Tim jawara Liga Super Malaysia 2020, Johor Darul Takzim, telah merekrut empat pemain baru untuk musim 2021.
- Bahkan, sebelum Liga Super Malaysia 2021 digelar, Johor Darul Takzim juga memastikan telah mendapat empat pemain tambahan untuk musim 2022.
- Selan itu, pemilik klub Johor Darul Takzim juga mengumumkan bahwa timnya baru saja mencetak sejarah baru.
SKOR.id – Tim juara bertahan Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT), baru saja menambah kekuatan baru untuk menghadapi musim 2021.
Tim yang sukses menjuarai Liga Super Malaysia 2020 itu merekrut empat pemain tambahan untuk musim depan.
Bahkan, mereka juga telah mempersiapkan diri untuk bertarung pada musim 2022. Padahal, kompetisi musim 2021 belum juga dimulai.
Pemilik klub Johor Darul Takzim, Tunku Ismail Sultan Ibrahim, mengumumkan bahwa pihaknya telah merekrut empat pemain baru untuk musim 2021.
Selain itu, Tunku Ismail juga mengatakan bahwa pihaknya juga telah mengamankan empat pemain lainnya untuk musim 2022.
Meskipun demikian, Putra Mahkota Kerajaan Johor itu enggan menyebut nama-nama pemain yang berhasil direkrut tim berjulukan Harimau Selatan itu.
"Sebagai informasi untuk suporter, kami telah merekrut empat pemain untuk musim 2021," kata Tunku Ismail, melalui akun Facebook resmi milik klub.
"Dan kami akan merekrut empat pemain tambahan, termasuk dua naturalisasi dan satu pemain asing untuk musim 2022," ia melanjutkan.
Selain itu, Tunku Ismail menjelaskan, JDT juga baru saja menciptakan sejarah baru dengan menandatangani kontrak kerja sama dengan brand internasional.
Menurut Tunku Ismail, ini adalah langkah besar bagi JDT untuk menciptakan sejarah klub, baik di dalam maupun di luar lapangan.
"Kami juga telah menciptakan satu sejarah dengan menandatangani perjanjian kolaborasi bersama brand internasional yang terkenal," katanya.
"Brand yang besar ini akan menjadi pengakuan yang bersejarah untuk klub negara," ia melanjutkan.
Beberapa waktu yang lalu, dia juga mengonfirmasi bahwa pemain asal klub Liga Meksiko, Camilo Da Silva Sanvezzo, dan bek timnas Malaysia, Muhammad Daniel Amier Norhisham, akan bermain untuk JDT pada musim 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Johor Darul Takzim lainnya:
Tunggu Lanjutan Liga 1, Borneo FC Rencanakan Tandang ke Johor Darul Takzim