- Eks pemain timnas Italia, Christian Vieri, memiliki saran untuk mantan timnya, Inter Milan.
- Menurutnya, Inter Milan perlu merekrut striker Lazio, Felipe Caicedo.
- Christian Vieri menilai Felipe Caicedo cocok menjadi pelapis bagi Romelu Lukaku.
SKOR.id - Eks andalan timnas Italia, Christian Vieri, menyoroti lini depan mantan timnya, Inter Milan.
Dilansir dari Football Italia, Vieri memiliki satu nama yang cocok untuk menambah amunisi striker I Nerazzuri.
Nama tersebut tertuju kepada striker asal Ekuador yang kini memperkuat Lazio, yaitu Felipe Caicedo.
Christian Vieri menilai Caicedo memiliki catatan bagus sebagai supersub dan cocok untuk diplot sebagai pelapis Romelu Lukaku.
"Jika saya direktur Inter, saya akan langsung pergi dan berbicara dengan Caicedo, dia sempurna sebagai pemain ke-12," tutur Vieri.
"Saya akan mengatakan kepadanya bahwa dia pengganti Lukaku, bergabunglah bersama kami. Dia mungkin tidak mau, tapi setidaknya sudah mencoba," ia melanjutkan.
Tidak hanya Caicedo, pria berusia 47 tahun itu juga mengungkapkan pandangannya terhadap ujung tombak Tottenham Hotspur, Harry Kane.
"Kane adalah striker Inggris yang tidak begitu Inggris, dia bagus dalam teknik dan juga visi permainan," Vieri menuturkan.
"Mereka mengatakan bahwa Alan Shearer adalah striker Inggris terbaik, saya setuju, tapi saya pikir Kane lebih komplet," tukasnya.
Christian Vieri pernah menjadi bagian dari skuad Inter Milan dari tahun 1999-2005 dengan menorehkan 122 gol dari 190 laga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Inter Milan Lainnya:
Hati-hati Antonio Conte, Massimiliano Allegri Siap Ambil Alih Pelatih Inter Milan
Antonio Conte Ingin ''Menikmati Kekalahan'' bersama Inter Milan