- Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo merupakan acuan dalam sepak bola modern.
- Kedua penyerang tersebut akan bertarung dalam laga UEFA Nations League antara Prancis versus Portugal, di Stade de France , Senin (12/10/2020) dini hari WIB.
- Menurut pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, sulit membandingkan antara Mbappe dan Ronaldo.
SKOR.id - Tim nasional Prancis akan menjamu Portugal di ajang UEFA Nations League. Tentu saja pusat perhatian di Stade de France, Senin (12/10/2020) dini hari WIB, tertuju pada Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo.
Dua penyerang beda generasi itu menjadi acuan sepak bola modern. Sama-sama memiliki kualitas mumpuni, mereka pun kerap diperbandingkan.
Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, menanggapi perbandingan tersebut.
“Saya kira Cristiano telah jadi idola banyak pemain muda. Sulit membandingkan mereka. Usia keduanya berbeda. Lebih baik membuat perbandingan ketika usia Kylian sama dengannya,” ucapnya.
“Cristiano dengan kemampuan ini selalu penting sepanjang waktu. Kekuatan Kylian, yang jauh lebih muda, menempatkan mereka berdua dalam kategori pemain top di dunia.”
Antara Cristiano Ronaldo dan Kylian Mbappe ada selisih usia 14 tahun. Tentu saja, tak adil membandingkan keduanya.
Bintang Juventus tersebut memiliki sepak terjang yang lebih panjang di berbagai kompetisi bersama tiga klub raksasa maupun timnas Portugal.
Namun, di usia 21 tahun, CR7 masih dalam proses pengembangan skill. Ia meraih Piala Liga Inggris dengan Manchester United.
Di level timnas senior, Cristiano Ronaldo memperkuat A Seleccao dalam tujuh laga dan hanya mencetak dua gol.
Sementara Kylian Mbappe telah memborong beragam trofi, di antaranya 3 dari Liga Prancis, 2 Piala Prancis, 2 Piala Liga, 1 Piala Super Prancis.
Ia pun ikut berpartisipasi atas sukses Les Bleus di Piala Dunia 2018. Striker Paris Saint-Germain itu mengoleksi 36 penampilan dan 15 gol.
Sementara itu, Didier Deschamps memberi penilaian tentang peluang skuadnya lawan Portugal. Mereka kalah di kandang pada Piala Eropa 2016.
“Mereka hebat empat tahun lalu. Tapi sekarang saya hanya punya enam pemain yang ikut bermain di Euro 2016. Itu akan jadi bentrokan bagus lawan salah satu tim-tim terbaik Eropa dan dunia,” katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Prancis vs Portugal lainnya:
Link Live Streaming Prancis vs Portugal di UEFA Nations League