- Striker Inter Milan, Alexis Sanchez, belum mau membahas soal peluang juara Liga Italia musim ini.
- Menurutnya, masih terlalu awal untuk memikirkan hal besar seperti Scudetto.
- I Nerazzurri berhasil meraih kemenangan dari dua laga awal mereka di Liga Italia.
SKOR.id - Striker Inter Milan, Alexis Sanchez, belum mau membicarakan tentang peluang timnya menjuarai Liga Italia 2020-2021.
Inter Milan mengawali Liga Italia musim ini dengan mulus setelah mencatatkan dua kemenangan dari dua laga.
Pasukan Antonio Conte berhasil menundukkan Fiorentina 4-3 pada pekan pertama dan menang telak atas Benevento dengan skor 5-2 pada pekan berikutnya.
Kendati demikian, Alexis Sanchez menilai terlalu dini untuk membahas gelar Scudetto jika hanya berdasarkan dua pertandingan tersebut.
"Baru dua laga, terlalu dini untuk memikirkan hal besar. Kami perlu mengembangkan mental, permainan, dan pertahanan," ujar Sanchez, dikutip Football Italia.
"Saya pikir kami tampil bagus, tapi kami bisa lebih baik lagi. Masih sangat awal untuk bicara Scudetto. Kami tidak bisa santai, kami harus fokus pada setiap laga."
Lebih lanjut, pemain kelahiran Cile itu mengaku senang dengan keputusannya bergabung secara permanen dengan Inter Milan pada Agustus lalu.
"Saya merasa baik. Semakin banyak saya bermain, semakin baik perasaan saya. Saya ingin mencetak gol dan assist, saya senang karena saya mencintai pekerjaan ini dan saya bermain untuk tim hebat."
"Setelah pengalaman di Manchester United, saya ingin udara yang beda. Saat saya datang ke Nerazzurri, saya bertemu Conte. Dia adalah pelatih yang tidak membiarkan Anda menyerah," kata Sanchez menutup.
Sejak bergabung dengan Inter Milan, Alexis Sanchez mencatatkan 4 gol dan 12 assist dari 34 laga di semua kompetisi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sentuhan Andrea Pirlo Bisa Bikin Cristiano Ronaldo Jadi Legenda Sepak Bola Sepanjang Masa https://t.co/d9UMiOlWbV— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 2, 2020
Berita Inter Milan Lainnya: