- Real Madrid sukses menjuarai Liga Spanyol musim 2019-2020.
- Kepastian didapat setelah mengalahkan Villarreal 2-1 di Estadio Alfredo di Stefano, Kamis (16/7/2020).
- Ini merupakan gelar ke-34 dalam sejarah Real Madrid, atau pertama dalam tiga tahun.
SKOR.id - Real Madrid sukses menuntaskan misi juara Liga Spanyol usai menang 2-1 atas Villarreal di Estadio Alfredo di Stefano, Kamis (16/7/2020) atau Jumat dini hari WIB
Ini merupakan gelar ke-34 sepanjang sejarah klub berjuluk Los Blancos tersebut, dan yang pertama dalam tiga tahun.
Terakhir kali Real Madrid mampu mengangkat mahkota Liga Spanyol adalah pada musim 2016-2017.
Sejak itu, mereka dua kali beruntun dikangkangi rival bebuyutan, Barcelona.
Namun, tidak saat ini. Sekarang, adalah momen Real Madrid untuk balas dendam.
Tim asuhan Zinedine Zidane tahu bahwa kemenangan atas Villarreal cukup untuk memupus harapan Barcelona juara.
Itulah yang dilakukan Real Madrid di Estadio Alfredo di Stefano. Mereka langsung menekan sejak awal laga, berusaha mencari gol vital.
Hasilnya, Karim Benzema berhasil membuka keunggulan tuan rumah di menit ke-29, memanfaatkan umpan Luka Modric.
Butuh waktu lama bagi Real Madrid untuk melesakkan gol kedua karena hebatnya perlawanan Villarreal.Tapi, yang dinanti akhirnya datang pada menit ke-77.
Karim Benzema kembali mencatatkan nama di papan skor, kali ini lewat titik penalti. Itu merupakan gol ke-21 nya di Liga Spanyol musim ini.
Vicente Iborra sempat memberi harapan bagi Villarreal lewat gol sundulan di menit ke-83, tapi itu sudah terlambat.
Los Blancos bahkan bisa menambah keunggulan jika lesakkan Marco Asensio di pengujung laga tak dianulir VAR.
Yang membuat hasil ini semakin manis buat Real Madrid adalah, di saat bersamaan sang rival, Barcelona, dikalahkan 10 pemain Osasuna di Stadion Camp Nou.
Susunan pemain
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal (Lucas Vazquez 85'), Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Luka Modric (Federico Valverde 85'), Casemiro, Toni Kroos (Isco 85'); Rodrygo (Marco Asensio 62'), Karim Benzema, Eden Hazard (Vinicius Junior 62')
Pelatih: Zinedine Zidane
Villarreal (4-2-3-1): Sergio Asenjo; Mario Gaspar, Sofian Chakla, Pau Torres, Xavi Quintilla; Manu Morlanes (Vicente Iborra 63'), Andre Anguissa (Manuel Trigueros 82'); Ruben Pena (Bruno Soriano 46'), Samu Chukwueze (Javier Ontiveros 46'), Moi Gomez (Santi Cazorla 63'); Gerard Moreno
Pelatih: Javier Calleja
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Alasan Junior Firpo Lebih Pilih Inter Milan Ketimbang Barcelonahttps://t.co/8BOK0QdbgZ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 16, 2020
Berita Real Madrid Lainnya:
Ferland Mendy, Pemain Paling Beruntung jika Real Madrid Juarai Liga Spanyol
Belum Juara, Jersey Kemenangan Real Madrid Sudah Masuk Toko Resmi