- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, ingin para rivalnya meminta maaf.
- Ia merasa reputasi Manchester City ternoda setelah dianggap melanggar FFP.
- Eks pelatih Barcelona itu juga menanggapi perkataan dari presiden Liga Spanyol.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menanti permintaan maaf dari para penuduh setelah CAS mencabut hukuman mereka.
Sebelumnya Manchester City dianggap melanggar aturan Financial Fair Play (FFP) dari UEFA yang menyebabkan mereka dikenai sanksi berupa denda dan larangan tampil di Liga Champions selama dua musim.
Namun, larangan tampil itu dicabut oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) dan The Citizens hanya perlu membayar sejumlah denda kepada UEFA.
Pep merasa senang dengan keputusan itu, akan tetapi ia merasa reputasi Man City sudah tercoreng oleh tudingan dari sejumlah pihak.
"Kami rusak, kami juga harus meminta maaf. Orang-orang mengatakan kami curang berkali-kali. Tidak ada anggapan bahwa kami tidak bersalah," tutur Pep dikutip dari The National.
"Reputasi kami dirusak dan menunjukkan bahwa itu tidak benar. Orang-orang harus menerimanya. Kami bermain sama dengan semua klub di Eropa. Jika melanggar aturan, kami akan dihukum."
Lebih lanjut, eks juru takti Barcelona itu mengingatkan agar klub-klub rival berhenti membicarakan Man City dari belakang.
"Beberapa tim berbisik-bisik tentang kami. Saya ingin itu selesai. Saya ingin mengatakan kepada orang-orang jika Anda harus mengatakan itu, katakanlah dengan tatap muka."
"Mereka tidak tahu betapa sulitnya dicurigai atas apa yang tidak kami lakukan," ia menambahkan.
Pep Guardiola kemudian menanggapi pernyataan dari presiden Liga Spanyol, Javier Tebas yang mengatakan bahwa CAS tidak memenuhi standar setelah mencabut hukuman untuk Manchester City.
"Orang ini pasti iri dengan Liga Inggris, dia adalah ahli hukum yang luar biasa," sindir Pep.
"Lain kali kami akan bertanya kepada mereka pengadilan mana yang akan menghukum kami. Kami akan berada di Liga Champions musim depan karena apa yang kami lakukan dengan benar," tutupnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jose Mourinho Dapat Dukungan dari Harry Kanehttps://t.co/Q5NCpYoJld— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 15, 2020
Berita Manchester City Lainnya:
Prediksi Liga Inggris: Manchester City vs Bournemouth
Manchester City Tertarik Boyong Jan Vertonghen dari Tottenham Hotspur