- Barcelona sedang mengalami situasi yang tidak pasti akibat krisis yang tengah melanda.
- Mereka harus menjual sejumlah pemain jika berminat untuk mendatangkan amunisi baru.
- Namun, hanya Arturo Vidal yang nampaknya ingin meninggalkan Camp Nou.
SKOR.id - Seperti layaknya klub lain, Barcelona juga tengah mengalami situasi yang penuh ketidakpastian akibat wabah virus corona yang melanda.
Namun, yang pasti mereka akan tetap berusaha bergerak untuk mendatangkan pemain saat bursa transfer musim panas dibuka.
Berita Barcelona lainnya: Barcelona Bidik Dua Pemain Belakang Paris Saint-Germain
Tapi sebelum itu, Blaugrana berencana melepas sejumlah nama untuk mendapatkan dana segar di tengah krisis. Hal ini harus dilakukan agar bisa mendatangkan amunisi anyar.
Pemain seperti Samuel Umtiti, Ivan Rakitic, Nelson Semedo, Martin Braithwaite, dan Junior Firpo nampaknya akan masuk dalam daftar jual Barcelona.
Namun kelima pemain tersebut tidak menunjukkan keinginan untuk meninggalkan klub. Sebagian dari mereka yakin masih bisa bersaing di tim utama.
Dilansir dari Marca, satu-satunya bintang yang menunjukkan keinginan untuk hengkang dari klub Katalan tersebut adalah Arturo Vidal.
Gelandang asal Cile itu disinyalir tidak puas dengan kesempatan bermain yang didapatnya dalam tim utama Barcelona.
Musim ini, Vidal hanya 13 kali dipercaya sebagai starter di semua kompetisi, melesakkan enam gol. Dia merasa pantas terlibat dalam lebih banyak pertandingan.
Berita Barcelona lainnya: Termasuk Lionel Messi, Kontrak 6 Pemain Barcelona Masih Menggantung
Jika menjual Vidal, Barcelona diprediksi akan mendapat keuntungan sebesar 15-20 juta euro. Dana tersebut bisa digunakan sebagai tambahan transfer Lautaro Martinez (Inter Milan) atau Neymar (Paris Saint-Germain).
Barcelona tak perlu khawatir soal peminat, dengan Inter Milan, Juventus, dan Newcastle United dikabarkan tertarik untuk memboyong Arturo Vidal dari Camp Nou.