- Patung Zlatan Ibrahimovic yang berada di Swedia harus mengalami vandalisme alias pengerusakan.
- Oknum yang melakukan pengerusakan itu tak suka karena Ibrahimovic memilki saham di Hammarby, rival dari Malmo.
- Malmo ada klub di mana Zlatan Ibrahimovic mengawali karier sepak bolanya hingga seperti saat ini.
SKOR.id - Patung Zlatan Ibrahimovic yang berada di Swedia harus mengalami vandalisme alias pengerusakan.
Patung yang berada di Malmo itu dirusak oleh oknum suporter yang tidak suka dengan Ibrahimovic.
Berita Zlatan Ibrahimovic Lain: Bukan AC Milan, Klub Ini Bisa Wujudkan Keinginan Zlatan Ibrahimovic
Oknum yang melakukan pengerusakan itu tak suka karena Ibrahimovic memilki saham di Hammarby, rival dari Malmo.
Mengetahui patungnya di Malmo dirusak oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, Zlatan Ibrahimovic pun buka suara.
"Mereka butuh perhatian dan pemberitaan, aksi yang mereka lakukan seperti halnya seorang pelajar taman kanak-kanak," ujar Ibra seperti dikutip dari Daily Mail.
"Patung saya memang sudah dirusak, tapi apa yang pernah saya raih di Malmo akan tetap abadi," kata penyerang yang kini membela AC Milan itu.
Berita Zlatan Ibrahimovic Lain: Zlatan Ibrahimovic Isyaratkan Bertahan di AC Milan
Malmo ada klub di mana Zlatan Ibrahimovic mengawali karier sepak bolanya hingga seperti saat ini.
Di Malmo Ibrahimovic mencetak 18 gol dari 47 laga sebelum pindah ke Ajax Amsterdam pada 2001.