- Wabah virus Corona membuat sepak bola di Amerika Selatan Bersatu.
- Hingga Sabtu (21/3/2020) sudah 14 tim sepak bola Aerika Selatan menghibahkan fasilitas olah raganya untuk memerangi wabah Covid-19.
- Kini, seluruh negara di zona Conmebol sudah terjangkit kasus virus Corona.
SKOR.id - Sepak bola di Amerika Selatan bersatu melawan wabah pandemi virus Corona atau Covid-19.
Semakin merebaknya kasus Covid-19 di negara-negara Conmebol, Federasi Sepak Bola Amerika Selatan, membuat klub-klub negara tersebut turun tangan.
#COVID19 UPDATE: All countries in South America reported at least one case of coronavirus disease 2019.
The continent has 12 countries: Argentina, Bolivia, Brazil, Chile, Colombia, Ecuador, Guyana, Paraguay, Peru, Suriname, Uruguay and Venezuela. pic.twitter.com/DmpNXbQjoe— #WalangPasok (@walangpasokfile) March 14, 2020
Kasus di 12 negara Amerika Selatan kini meningkat drastis, 2.041 kasus positif dalam 18 hari sejak dua kasus pertama di Brasil pada 3 Maret 2020.
Baca Juga: Ambisi Kapten Timnas India Kalahkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Melihat peningkatan tajam ini, kub-klub seperti Boca Juniors, Sao Paulo, dan 12 klub lain siap membantu pengendalian wabah ini.
Dilansir dari Marca, sebanyak 14 klub di Amerika Selatan siap menghibahkan fasilitas kesehatan dan stadionnya sebagai basis medis dalam menghadapi wabah Covid-19 ini.
Stadion Morumbi milik Sao Paulo dan Stadion La Bombonera milik Boca Juniors dikabarkan menjadi dua dari belasan fasilitas yang siap digunakan jika wabah ini meluas.
Baca Juga: Rekomendasi Skor: 5 Serial Sepak Bola yang Siap Temani Kamu #DiRumahAja
Akibat wabah virus Corona, Liga Brasil masih menunda dimulainya musim 2020, sedangkan Liga Argentina dihentikan sementara pada pekan ke-23.
Selain itu, hajatan besar antarnegara yakni Copa America 2020 digeser mundur satu tahun dan akan digelar pada musim panas 2021.