- Liverpool akan menjamu Atletico Madrid pada laga kedua babak 16 besar Liga Champions malam nanti.
- Pada partai pertama lalu, Liverpool kalah dengan skor 0-1.
- Jurgen Klopp berharap Liverpool bisa melepaskan tembakan tepat sasaran, tak seperti pada pertemuan pertama.
SKOR.id - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ingin anak asuhnya memperbaiki catatan tembakan tepat ke gawang saat melawan Atletico Madrid.
Liverpool akan menjamu Atletico Madrid pada laga kedua babak 16 besar Liga Champions malam ini, Rabu (11/3/2020) atau Kamis dini hari pukul 03.00 WIB.
Jelang laga nanti, pelatih Liverpool Jurgen Klopp ingin anak asuhnya memperbaiki satu hal: tembakan tepat ke arah gawang.
Hal ini merujuk pada laga pertemuan pertama di kandang Atletico, Liverpool punya penguasaan bola 73 persen, menembak delapan kali, tetapi semuanya melenceng dari gawang.
"Perubahan yang perlu kami lakukan dibanding partai pertama? Tembakan tepat sasaran! Tak ada shots on target membuat kami terdengar seperti tanpa peluang, nyatanya tak demikian," kata Klopp, dilansir Skor.id dari laman resmi UEFA.
"Kami bermain lawan tim yang mungkin terbaik di dunia soal bertahan. Mendapat skor 0-0 mungkin skor yang brilian, tetapi tak akan membuat partai kedua lebih mudah, kami harus tetap mencetak gol."
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Champions: Liverpool vs Atletico Madrid
Hal yang sama diamini oleh bek Liverpool, Andrew Robertson, yang menganggap Liverpool harus lebih keras bekerja di lini depan.
"Di kandang Atletico, kami tak melepaskan tembakan tepat sasaran, jika kami melakukannya lagi kami akan tersingkir," kata Robertson.
"Kami mendominasi bola, tetapi yang lebih penting adalah apa yang kami lakukan dengan penguasaan bola tersebut."
Meski mengaku perlu perbaikan di lini depan, Robertson juga mengaku Liverpool perlu tetap waspada agar tak kebobolan.
"Jika kami bermain dengan cara Liverpool, kami dapat mengalahkan tim mana saja."
"Kami harus menampilkan permainan terbaik untuk membongkar pertahanan Atletico," kata Robertson.
Liverpool kalah 0-1 pada partai pertama di kandang Atletico Madrid. The Reds wajib menang dengan selisih dua gol jika ingin lolos ke babak perempat final.
Baca Juga: Pemain Arsenal Terpapar Virus Corona, Laga Lawan Man City Ditunda