- Catatan gol Real Madrid kini dilangkahi oleh Barcelona jelang duel keduanya di Liga Spanyol.
- Catatan total Real Madrid sudah berhasil disalip oleh Barcelona pada pekan lalu.
- Buruknya catatan ini makin membuat tensi kedua tim tinggi jelang duel El Clasico.
SKOR.id - Real Madrid dan Barcelona akan saling berhadapan pada pekan ke-27 Liga Spanyol, Minggu (1/3/2020).
Jelang laga El Clasico, ternyata Barcelona berhasil langkahi beberapa catatan gol Real Madrid.
Keberhasilan ini dilaporkan oleh AS seiring dengan ditinggalnya Real Madrid oleh sosok Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Napoli vs Barcelona: Catatan Rivalitas Lionel Messi vs David Ospina
Ronaldo memang sosok sentral yang mempengaruhi ketajaman Real Madrid, dengan catatan 450 gol dalam 438 pertandingan yang telah dilalui.
Sejak kepindahan Ronaldo, Madrid lakoni 21 laga tanpa mencetak gol dari 93 laga sementara ini, atau gagal cetak gol di 23 persen laga.
Padahal bersama Ronaldo, Real Madrid hanya gagal cetak gol dalam 36 dari 438 laga, atau hanya 8 persen dalam perbandingan.
Baca Juga: Jelang Napoli vs Barcelona: Ini Masalah Barca Hingga Bawa 6 Pemain Muda
Kekalahan atas Levante dengan skor 0-1 pada pekan ke-26 Liga Spanyol membawa catatan gol El Real disalip oleh Barcelona.
Kemenangan 5-0 Barca atas Eibar kini membawa tim Catalan unggul satu gol di daftar gol sepanjang masa.
Barcelona kumpulkan 6.151 gol, sedangkan Real Madrid berada pada torehan 6.150 gol.
Padahal, saat Cristiano Ronaldo hengkang, Madrid masih memimpin daftar ini dengan selisih 42 gol lebih banyak.