- Bayern Munchen menang tipis 4-3 saat menjamu Hoffenheim pada laga DFB-Pokal.
- Robert Lewandowski jadi bintang kemenangan dengan mencetak dua gol.
- Bayer Leverkusen menyingkirkan Vfb Stuttgart dengan skor 2-1.
SKOR.id - Drama tujuh gol Bayern Munchen saat melawan Hoffenheim pada laga 16 besar DFB-Pokal Jerman.
Bermain di kandang sendiri, Bayern Munchen berhasil menyingkirkan Hoffenheim pada laga babak 16 besar DFB-Pokal Jerman, Rabu (5/2/2020) atau Kamis dini hari WIB.
Pada laga ini, Bayern Munchen menang tipis dengan skor 4-3.
Gol dicetak oleh bunuh diri Benjami Hubner (12'), Thomas Muller (20'), dan Robert Lewandowski (36', 80') untuk Bayern.
Sedangkan Hoffenheim membalas lewat bunuh diri Jerome Boateng (8'), dan dua gol Moanes Dabour (82', 90+2').
Kemenangan ini mengantarkan Bayern yang merupakan juara bertahan lolos ke babak delapan besar.
Di tempat lain, Bayer Leverkusen berhasil menyingkirkan Vfb Stuttgart dengan skor tipis 2-1.
Gol bunuh diri Fabian Bredlow (71') dan sontekan Lucas Alario (83') untuk Leverkusen hanya dibalas Stuttgart sekali lewat gol Silas Wamangituka (85').
Selain Bayern dan Leverkusen, ada Union Berlin yang lolos setelah mengalahkan SC Verl 1-0. Union adalah tim kasta kedua.
Tim terakhir yang lolos adalah Saarbrucken yang mengalahkan Karlsruher lewat adu penalti 5-3 setelah bermain imbang 0-0 selama 120 menit.
Undian untuk babak delapan besar akan dilakukan pada 9 Februari mendatang.
Baca Juga: Kisah Pep Guardiola Ingin Pasang Neuer sebagai Gelandang
Hasil lengkap babak 16 besar DFB-Pokal Jerman:
Rabu dini hari WIB
1 FCK 2-5 Fortuna
Gol: Christian Kuhlwetter 10', 39' - Nana Ampomah 9', Rouwen Hennings 49', 78', MAtthias Zimmermann 65', Kevin Stoger 83'
Eintracht Frankfurt 3-1 RB Leipzig
Gol: Andre Silva 17' (pen), Filip Kostic 51', 90+5' = Dani Olmo 68'
Schalke 3-2 Hertha Berlin (AET)
Gol: Daniel Caliguri 76', Amine Harit 82', Benito Raman 115' - Pascal Kopke 12', Krzysztof Piatek 39'
Werder Bremen 3-2 Borussia Dortmund
Gol: Davie Selke 16, Leonardo Bittencourt 30', Milot Rashica 70' - Erling Haaland 67', Giovanni Reyna 78'
Kamis dini hari WIB
Verl 0-1 Union Berlin
Gol: Robert Andrich 85'
Bayer Leverkusen 2-1 Vfb Stuttgart
Gol: Fabian Bredlow 71' (BD), Lucas Alario 83' - Silas Wamangituka 85'
Saarbrucken 0-0 Karlsruher (AET)
Adu penalti:
Bayern Munchen 4-3 Hoffenheim
Gol: Benjami Hubner 12' (BD), Thomas Muller 20', Robert Lewandowski 36', 80' - Jerome Boateng 8' (BD), Moanes Dabour 82', 90+2'
Baca Juga: Hasil 8 Besar Copa del Rey: Tim Kasta Kedua Melaju ke Semifinal
View this post on Instagram