- Satria Muda Pertamina Jakarta siap menghadapi turnamen pramusim IBL Indonesia Cup 2022.
- Tim juara IBL 2022 itu terus mendapatkan hasil positif dalam laga uji coba yang mereka lakoni sebelum berangkat ke Solo.
- Padahal, Satria Muda Pertamina Jakarta pada saat ini baru bisa diperkuat tujuh pemain dalam sesi latihan.
SKOR.id - Satria Muda Pertamina Jakarta masih berlatih dengan tujuh pemain jelang turnamen pramusim IBL Indonesia Cup 2022 di Solo, 4-13 November 2022.
Lima pemain yang berhalangan, termasuk Arki Dikania Wisnu, belum bisa bergabung. Meski demikian, Satria Muda tetap mendapatkan hasil positif saat melakoni laga uji coba.
Pekan lalu, Satria Muda menjalani dua pertandingan uji coba yang berlangsung di Bogor dan Jakarta.
Pada Selasa (25/10/2022), Satria Muda berhasil meraih kemenangan 70-56 atas EVOS Thunder Basketball Bogor di Kota Hujan.
Dalam empat kuarter yang dijalani, Satria Muda mampu unggul di setiap kuarter. Sandy Ibrahim pun yampil menawan dengan torehan 21 poin.
Meski tidak menerapkan strategi yang terlalu rumit, tim asuhan Youbel Sondakh tetap mendikte prtandingan dari awal hingga akhir.
Absennya Daniel Wenas di kubu EVOS juga memberikan dampak tersendiri. Tim yang punya klub eSport terbesar di Indonesia tersebut kurang rapi dalam mengeksekusi penyelesaian akhir.
View this post on Instagram
Dua hari kemudian, Kamis (27/10/2022), Sandy Ibrahim dan kolega mengalahkan West Bandits Combiphar Solo di BritAma Arena, Mahaka Square, Jakarta dengan skor 87-66.
Dalam laga ini, West Bandits cenderung turun dengan skuad lengkap karena pemain-pemain baru seperti Christian Gunawan, Sevly Rondonuwu, dan Rizal Falconi sudah tampil.
Satria Muda sendiri mampu menguasai jalannya peertandingan. Bahkan di kuarter pertama, Satria Muda sudah mampu unggul deengan skor telak 25-9.
Terlihat kalau Satria Muda memang sudah menjadi tim matang dengan sistem yang telah ditanamkan sejak lama. Jadi, meskipun skuad pincang, mereka tetap tampil bagus.
Dua kemenangan ini tentu jadi modal berharga bagi Satria Muda yang menargetkan diri bisa meraih gelar juara IBL Indonesia Cup 2022.
Berita Lainnya Satria Muda:
Satria Muda Kaya Point Guard Berkualitas, Hardianus Lakudu Makin Termotivasi
Kevin Yonas Sitorus Pensiun dari Basket, Tinggalkan Satria Muda dan Pilih Mudik