- NBA dan NBPA telah menemukan solusi untuk menyelematkan jadwal tanding di tengah badai Covid-19 yang melanda NBA 2021-2022.
- Setiap klub diperbolehkan mengontrak pemain pengganti.
- Gaji pemain ini tak dimasukkan dalam payroll resmi NBA sehingga setiap klub bakal bebas dari luxury tax.
SKOR.id - Badai Covid-19 yang melanda NBA membuat jadwal liga berantakan. Sebagai catatan, pada Senin (20/12/2021) WIB, ada tiga pertandingan yang ditunda.
Brooklyn Nets jadi tim yang paling kena terpaan. Bayangkan, 10 pemainnya harus dikarantina karena dikhawatirkan tertular Covid-19.
Celaka bagi Brooklyn Nets, James Harden dan Kevin Durant termasuk dalam daftar pemain yang dikarantina.
NBA dan Asosiasi Pemain NBA (NBPA) pun akhirnya menemukan solusi jitu memecahkan masalah ini.
Pada Senin (20/12/2021) WIB, kedua pihak telah menandatangani kesepakatan yang berisi klub NBA diperbolehkan mengontrak pemain pengganti.
Setiap tim diperkenankan merekrut pemain pengganti sebanyak pemain yang mendapatkan pengawasan protokol Covid-19.
Misalnya Nets, tim asuhan Steve Nash boleh saja mengambil 10 pemain pengganti untuk menggantikan mereka yang tak bisa bermain.
Gaji pemain pengganti ini tidak dimasukkan dalam payroll resmi, sehingga tim yang sudah melanggar aturan salary cap tak perlu membayar luxury tax lebih banyak.
Klub-klub yang jumlah gajinya hampir mendekati batas aman NBA juga dipastikan terbebas dari pajak barang mewah.
Yang jelas, NBA wajib segera menyelamatkan jadwal mereka agar tidak berantakan.
Tentu saja NBA enggan kompetisi kembali ngaret seperti yang dialami pada NBA 2019-2020 dan 2021-2022 karena Covid-19.
Dengan jadwal yang pasti, para pemain dapat memiliki waktu istirahat yang cukup saat offseason.
Sebagai catatan, NBA 2019-2020 baru rampung pada Oktober 2020. LeBron James dan kolega hanya beristirahat sebulan lantaran NBA 2020-2021 dimulai Desember 2020.
View this post on Instagram
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA 2021-2022: Sempat Dijegal Protokol Covid-19, Chicago Bulls Berhasil Kalahkan LA Lakers