- Brooklyn Nets memenangi duel blockbuster melawan LA Clippers.
- James Harden membuat triple double sedangkan Kyrie Irving membukukan 39 angka.
- Akibat kekalahan dari Nets, posisi LA Clippers di puncak klasemen Wilayah Barat digeser Utah Jazz.
SKOR.id - Brooklyn Nets meraih kemenangan dalam duel blockbuster melawan LA Clippers di Barclays Arena, Brooklyn, New York, Rabu (3/2/2021) pagi WIB.
Tim asuhan Steve Nash ini harus melewati pertandingan yang sangat ketat sebelum menutup gim dengan kemenangan 124-120.
Tokoh utama kemenangan Nets dalam laga kontra Clippers ini adalah duo guard: James Harden dan Kyrie Irving.
Kyrie Irving mencetak poin terbesarnya, musim ini. Tampil gemilang, mantan pemain Cleveland Cavaliers itu membukukan 39 angka.
Sedangkan untuk James Harden mencatat triple double dengan torehan 23 poin, 11 rebound, dan 14 assists.
Tingginya assist James Harden seolah membuktikan bahwa dirinya bukan lagi pencetak angka utama seperti di Houston Rockets.
Melainkan untuk melayani Kyrie Irving dan Kevin Durant yang pada laga versus Clippers ni mampu membukukan 28 poin.
Adapun pada pertandingan blockbuster lain, Boston Celtics sukses mengalahkan Golden State Warriors dengan skor tipis, 111-107.
Pada pertandingan lainnya, Utah Jazz sukses menggeser Clippers dari puncak klasemen Wilayah Barat.
Itu menyusul kemenangan mereka atas Detroit Pistons, 117-105 di Vivint Smart Home Arena, Utah.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gara-gara Unggahan di Medsos, PSSI Panggil Shin Tae-yong dan Lee Jae-hong https://t.co/7NG9ms0jsW— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 2, 2021
Berita NBA Lainnya:
Adu Mulut dengan LeBron James, Fan Atlanta Hawks Dikeluarkan dari Arena