- Dimas Ekky Pratama memahami komplain rider WSBK soal minimnya grip Sirkuit Mandalika pada hari pertama.
- Hadir sebagai penonton, pembalap Indonesia itu berharap tahun depan dapat mengaspal di Mandalika.
- Dimas Ekky Pratama menjagokan Toprak Razgatlioglu dalam WSBK Indonesia 2022.
SKOR.id - Pembalap Dimas Ekky Pratama bisa memahami keluhan yang dilontarkan oleh para rider terkait minimnya grip (daya cengkeram) di Sirkuit Mandalika pada hari pertama WSBK Indonesia.
Seperti diketahui, pengaspalan ulang (resurface) dilakukan di beberapa area trek sepanjang 4,3 kilometer itu setelah adanya rekomendasi dari Federasi Balap Motor Internasional (FIM) dan Dorna Sports.
Menurut Dimas Ekky, resurface menyebabkan level grip rendah. Masalah ini yang dikeluhkan banyak rider, termasuk Alvaro Bautista (Ducati), Toprak Razgatlioglu (Yamaha) hingga Jonathan Rea (Kawasaki).
“Setelah resurface trek beberapa pekan yang lalu, hari pertama memang agak sulit. Ada banyak komplain dari pembalap soal grip,” kata Dimas Ekky kepada Skor.id saat ditemui di Mandalika.
“Tetapi memang kalau aspal baru itu harus dipakai lebih dulu dengan session (latihan bebas) WSBK dan Supersport, supaya bannya kepakai di aspal.
“Nah, setelah itu, kemarin petangnya kan hujan. Ternyata tadi pagi bisa lap record, karena memang grip-nya ada. Tetapi di luar itu, kalau dilihat tadi (Race 1) memang agak sedikit tricky,” imbuh Dimas.
Kali ini, Dimas Ekky hadir di Mandalika sebagai penonton. Namun, eks pembalap Moto2 tersebut berharap akan mendapatkan kesempatan tampil di sirkuit kebanggaan Indonesia secepatnya.
“Yang pasti senang karena event (balap) internasional nggak hanya MotoGP saja yang datang ke sini. Sayangnya, saya tidak bisa tampil. Tetapi nggak apa-apa, mungkin rezekinya ada di tahun depan,” Dimas menuturkan.
Pembalap yang telah malang melintang di berbagai seri level dunia, seperti Moto2, itu juga memberikan prediksi tentang WSBK Indonesia, yang menyisakan dua race lagi pada Minggu (13/11/2022).
“Kalau pemenang balapan, saya menjagokan Toprak. Tetapi untuk juara dunia kayaknya sudah agak sulit mengejar Alvaro Bautista,” ucap Dimas Ekky.
Berita WSBK Lainnya:
Klasemen WSBK Indonesia 2022, Alvaro Bautista Masih Memimpin Usai Race 1
Nonton WSBK Indonesia 2022 Makin Seru dari SBK Pit Lounge Sirkuit Mandalika